Sabtu, 20/04/2024 09:55 WIB

Serang Udara Rusia Tewaskan 42 Orang di Suriah

Korban luka telah dievakuasi ke rumah sakit terdekat, sementara unit pertahanan sipil setempat melakukan operasi pencarian dan penyelamatan.

Pasukan Demokratik Suriah (SDF)

Jakarta - Warga sipil yang tewas akibat serangan udara Rusia di barat laut Idlib, Suriah, telah mencapai 42 orang, sementara 80 lainnya menderita luka-luka. 

Kepala badan pertahanan sipil White Helmets, Mustafa Haj Yousuf, mengatakan bahwa serangan udara itu menargetkan desa Zardana. Menurut dia, lima anggota White Helmets termasuk dalam korban luka-luka, yang diserang di area permukiman. 

"Serangan udara itu dilancarkan oleh pesawat tempur Rusia SU-24 yang bertolak dari pangkalan udara Latakia," kata kelompok oposisi Suriah dalam sebuah pernyataan.

Korban luka telah dievakuasi ke rumah sakit terdekat, sementara unit pertahanan sipil setempat melakukan operasi pencarian dan penyelamatan.

Idlib, yang masih di bawah kendali oposisi, ditetapkan sebagai zona de-eskalasi - di mana tindakan agresi dilarang keras - pada Mei tahun lalu. Namun, rezim Bashar al-Assad dan pasukan Rusia terus-menerrus melancarkan serangan ke wilayah tersebut.

KEYWORD :

Rusia Suriah Idlib




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :