Minggu, 16/06/2024 19:33 WIB

Hansi Flick Setuju Gantikan Xavi di Barcelona

Hansi Flick dikabarkan telah memberikan kesepakatan lisan, untuk menggantikan Xavi Hernandez di kursi pelatih Barcelona musim depan

Hansi Flick setuju melatih Barcelona (Foto: Sportmole)

Berlin, Jurnas.com - Hansi Flick dikabarkan telah memberikan kesepakatan lisan, untuk menggantikan Xavi Hernandez di kursi pelatih Barcelona musim depan. Dia bahkan telah membeberkan rencananya jika menukangi tim Catalan.

Menurut laporan Sky Sports yang dikutip Goal pada Kamis (23/5), Barca juga sudah siap melakukan perubahan manajerial pada musim panas, pasca Deco berhasil meyakinkan juru taktik asal Jerman.

Flick memiliki resume kepelatihan yang mengesankan. Dia memimpin Bayern Munich meraih gelar bersejarah pada 2020, termasuk gelar Bundesliga, DFB-Pokal, dan Liga Champions UEFA.

Sejak berpisah dengan tim nasional Jerman pada September 2023, Flick tidak memiliki klub, menjadikannya kandidat yang layak untuk menduduki posisi teratas di Barcelona.

Selain Flick, Barcelona juga mempertimbangkan opsi internal untuk posisi pelatih kepala. Rafael Marquez, mantan pemain Barcelona dan saat ini menjadi pelatih tim cadangan klub, disebut-sebut sebagai kandidat potensial.

Keakraban Marquez dengan budaya klub dan sistem pengembangan pemain muda bisa menjadikannya pilihan yang strategis dan berbiaya rendah.

Diketahui, Xavi mengumumkan niatnya untuk mundur pada akhir musim, namun membatalkan keputusannya setelah bertemu dengan presiden Barcelona, Joan Laporta.

Sayangnya, komentar Xavi mempertanyakan kemampuan tim untuk bersaing dengan Real Madrid karena kendala keuangan baru-baru ini membuat Laporta kesal. Walhasil, supremo klub kini berniat menyingkirkannya.

KEYWORD :

Hansi Flick Barcelona Xavi Hernandez




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :