Jum'at, 26/04/2024 04:06 WIB

Cara Efektif Oleskan Tabir Surya di Wajah Anda

Penggunaan tabir surya secara teratur dapat membantu dalam memerangi masalah kulit yang terpapar sinar matahari.

Ilustrasi Wajah

Jakarta - Sering beraktivitas di luar ruangan membuat Anda lebih memperhatikan lagi kulit wajah Anda. Paparan sinar matahari bisa mengarah ke munculnya bintik-bintik usia, garis-garis halus, kerutan, dan menyebabkan warna coklat.

Karena itu, kulit Anda perlu dilindungi dari sinar matahari yang berbahaya. Dan itulah mengapa penting bagi Anda menggunakan lotion tabir surya. Penggunaan tabir surya secara teratur dapat membantu dalam memerangi sebagian besar masalah kulit ini.

Dilansir dari laman Boldsky, hal yang pertama kali diperhatikan selalu mencari nomor SPF setiap kali Anda memilih lotion tabir surya. Dermatologists merekomendasikan tabir surya yang memiliki SPF antara 15 dan 50 tergantung pada berapa lama Anda bisa terpapar.

Baik di dalam atau di luar ruangan, makeup atau tidak ada makeup, tabir surya adalah syarat bagi kulit Anda. Lalu bagaimana Anda dapat mengaplikasikan tabir surya ketika Anda sedang mengenakan makeup Anda?

Jika Anda menerapkan makeup, penting untuk melindungi kulit Anda dan makeup dari matahari. Dan tentu saja, Anda harus menggunakan tabir surya sebelum menerapkan makeup.

Setelah Anda mengoleskan moisturizer untuk melembabkan, mulailah mengaplikasikan tabir surya di wajah Anda. Selalu ingat untuk tidak mulai mengaplikasikan tabir surya dari pusat.

Oleskan tabir surya di dahi Anda, garis rambut, garis rahang dan pipi. Ini adalah area yang lebih rentan rusak oleh sinar matahari. Kemudian lanjutkan ke bagian lain dari wajah. Saat Anda mengaplikasikan tabir surya sebelum memakai makeup, pastikan juga Anda menunggu beberapa saat agar tabir surya terserap ke kulit Anda.

KEYWORD :

Tabir Surya Sinar Matahari




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :