Sabtu, 27/04/2024 18:55 WIB

Klopp Bantah Ingin Cetak Rekor Tak Terkalahkan

The Reds mengakhiri 44 pertandingan beruntun tanpa kekalahan, lewat dua gol Ismaila Sarr pada menit ke-54 dan ke-60, dan satu gol Troy Deeney di menit ke-72.

Kiper Liverpool, Alisson Becker gagal mengantisipasi bola (Foto: Reuters)

London, Jurnas.com - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp menepis anggapan bahwa dia terobsesi untuk memecahkan rekor tanpa terkalah di sepanjang musim, setelah kalah 3-0 dari klub papan bawah Watford, pada Minggu (1/3) dini hari.

The Reds mengakhiri 44 pertandingan beruntun tanpa kekalahan, lewat dua gol Ismaila Sarr pada menit ke-54 dan ke-60, dan satu gol Troy Deeney di menit ke-72.

Usai kekalahan ini, Liverpool harus mengakui bahwa mereka gagal menyamai rekor 49 pertandingan tanpa kekalahan yang saat ini masih dipegang oleh Arsenal, selama musim 2003-3004.

"Mereka (anggota tim) sudah memiliki begitu banyak catatan, sehingga kami tidak serakah untuk berpikir bahwa kami harus mengalahkan semuanya," kata Klopp kepada Sky Sports.

"Anda tidak bisa mendapatkan setiap catatan yang Anda inginkan. Anda harus tampil. Hasilnya adalah hasil dari kinerja," lanjut dia.

"Malam ini, kami tidak tampil cukup baik. Itu perhatian saya. Itulah yang saya pikirkan, bukan karena kami sekarang tidak bisa menjadi tim Liga Premier terbaik yang pernah ada."

"Sekarang kami bisa memenangkan pertandingan sepak bola lagi dan menetapkan target baru. Selalu jelas pada satu titik kami akan kehilangan satu pertandingan, bukan berarti kami menunggu untuk itu tapi sebaliknya."

Dalam keterangannya, Klopp merasa bahwa Liverpool semalam tidak bermain sesuai dengan standar tinggi yang biasa mereka mainkan saat melawan The Hornets (julukan Watford).

Klopp juga mengakui sejumlah pemain Liverpool tampak kurang motivasi, dan kerap membuat terlalu banyak kesalahan dalam pertandingan.

"Watford melakukan persis apa yang ingin mereka lakukan, kami melakukan persis apa yang tidak ingin kami lakukan. Ini adalah pertandingan yang dimenangkan Watford dan selamat, dilakukan dengan baik. Kita harus menerimanya," tandas pelatih Jerman tersebut.

KEYWORD :

Liga Inggris Liverpool Watford Rekor Tak Terkalahkan




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :