Sabtu, 27/04/2024 15:39 WIB

Final Dramatis UCL 2005, Shevchenko: Milan Layak Juara

Final Dramatis UCL 2005, Shevchenko: Milan Layak Juara

Andriy Shevchenko (foto: Getty Images)

Turin, Jurnas.com - Mantan penyerang AC Milan, Andriy Shevchenko mengatakan bahwa timnya layak juara dalam final Liga Champions (UCL) pada 2005 silam.

Final yang berlangsung dramatis itu mempertemukan AC Milan kontra Liverpool. The Reds akhirnya mengklaim titel juara pasca sukses melakukan comeback, meski sempat tertinggal 3-0 di babak pertama.

Tiga gol Milan di paruh pertama dicetak oleh Paolo Maldini dan dua gol Hernan Crespo. Namun, Steven Gerrard, Vladimir Smicer, dan Xabi Alonso berhasil menyamakan kedudukan, dan memaksa pertandingan ke dua kali babak perpanjangan waktu.

Tak ada gol yang tercipta selama 120 menit, sehingga laga berlanjut ke babak adu penalti. Jerzy Dudek, kiper Liverpool, tampil apik dengan melakukan tiga kali penyelamatan, termasuk tendangan Shevchenko.

18 tahun pasca kekalahan malam itu, Shevchenko menyebut bahwa Milan sebenarnya layak juara. Pasalnya Rossonerri menciptakan banyak peluang yang seharusnya bisa dikonversi menjadi gol.

"Di akhir babak perpanjangan waktu, saya memiliki kesempatan emas namun ada penyelamatan luar biasa dari Dudek. Sebenarnya, masih sulit dipercaya bola tidak masuk. Tapi, inilah keindahan sepak bola. Semua hal dapat terjadi, saya menghargai itu," ujar Shevchenko dikutip dari Goal pada Rabu (19/4).

Tahun ini, Milan kembali ke semifinal Liga Champions pasca mengalahkan Napoli dengan agregat 2-1. Tim pengoleksi tujuh kali gelar UCL tersebut akan menghadapi pemenang antara Inter vs Benfica.

KEYWORD :

Liga Champions UCL AC Milan Liverpool Andriy Schevchenko




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :