Sabtu, 27/04/2024 17:29 WIB

Klopp Diskorsing Dua Laga, Buntut Nyinyiran ke Wasit

Klopp Diskorsing Dua Laga, Buntut Nyinyiran ke Wasit

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp (Foto: Euro Sport)

London, Jurnas.com - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menerima sanksi larangan mendampingi tim selama dua pertandingan, ditambah denda 75.000 pounds, buntut komentarnya terhadap wasit Paul Tierney yang memimpin laga kontra Tottenham Hotspurs.

Dengan skorsing tersebut, Klopp akan berada di tribun penonton saat The Reds melakoni pertandingan kandang terakhir Liverpool musim ini melawan Aston Villa pada akhir pekan ini.

Namun, larangan pertandingan kedua berpeluang ditangguhkan hingga akhir musim 2023-2024, dengan syarat Klopp tidak mengulangi pelanggaran tersebut.

"Jurgen Klopp mengakui bahwa komentarnya mengenai wasit pertandingan selama wawancara media pasca pertandingan merupakan perilaku yang tidak pantas karena menyiratkan bias, mempertanyakan integritas wasit, bersifat pribadi, ofensif, dan membawa permainan ke dalam keburukan," demikian pernyataan FA yang dikutip Sports Mole pada Jumat (19/5).

Sebelumnya, pelatih 55 tahun itu mendapat kartu kuning dari Tierney karena melakukan selebrasi di hadapan ofisial keempat John Brooks, menyusul gol kemenangan dramatis Diogo Jota di menit akhir dalam kemenangan 4-3 melawan Spurs.

Setelah pertandingan, Klopp mengakui bahwa selebrasi tersebut tidak perlu dilakukan, tetapi setelahnya menyatakan bahwa keputusan Tierney kerap merugikan timnya.

Tiga hari pasca pertandingan, Liverpool mengirim untuk menekankan bahwa Klopp tidak bermaksud mempertanyakan integritas wasit.

Klopp juga mengirim surat pada 3 Mei, yang berisi bahwa bahasa yang dia gunakan dalam wawancara pasca pertandingan tidak pantas dan dipengaruhi oleh emosi.

KEYWORD :

Jurgen Klopp Liverpool Liga Inggris Paul Tierney




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :