Sabtu, 27/04/2024 09:57 WIB

BKKBN Gelar Gebyar Apresiasi Tenaga Lini Lapangan Terbaik 2022

BKKBN gelar gebyar apresiasi tenaga lini lapangan terbaik 2022.

BKKBN Gelar Gebyar Apresiasi Tenaga Lini Lapangan Terbaik 2022

JAKARTA, Jurnas.com - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menyelenggarakan kegiatan Gebyar Apresiasi Tenaga Lini Lapangan Terbaik Tahun 2022. Acara ini merupakan salah satu kegiatan dalam rangka memeriahkan Peringatan Hari Keluarga Nasional ke-29.

Direktur Bina penggerak Lini Lapangan (DITLINLAP) BKKBN I Made Yudhistira menjelaskan BKKBN menerapkan format perlombaan sebagai salah satu metode untuk melakukan pembinaan terhadap kualitas tenaga lini lapangan

Dalam Panduan Pembinaan IMP salah satunya diterangkan bahwa Penyuluh KB/PLKB dalam melakukan pembinaan kualitas kepada Kader IMP melalui kegiatan Perlombaan yang termasuk kegiatan Pembinaan Tidak Langsung," kata Made saat membuka acara di Hotel Sentral Cawang, Jakarta Timur.

"Kami berharap kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan ini, tetap mengutamakan kegembiraan dan semangat positif, karena Bapak/Ibu dan kawan-kawan semua sudah menjadi juara Terbaik," ucap Made.

Sementara itu, Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo menyebutkan, peserta Aprsesiasi Tenaga Lini Lapangan Terbaik Tahun 2022 berjumlah 70 orang yang terdiri dari empat kategori.

Keempatnya meliputi Kategori Penyuluh KB PNS berjumlah 19 peserta, kategori Petugas Lapangan KB Non PNS berjumlah 14 peserta, kategori Kader IMP (PPKB/Sub PPKBD) berjumlah 20 peserta, dan kategori Pasangan KB Lestari 20 Tahun berjumlah 17 peserta.

"Sebagai unsur utama penggerak keberhasilan Program Bangga Kencana, seluruh Penyuluh KB PNS maupun PLKB Non PNS tugasnya sangat mulia yang melaksanakan, mengelola, menggerakkan, memberdayakan, menggalangkan lemitraan, pelayanan dan pengembangan bersama PPKBD dan Sub PPKBD, sehingga terjadi perubahan perilaku terhadap masyarakat atau keluarga tentang Program Bangga Kencana," kata Hasto.

Selanjutnya pada sesi yang ditunggu-tunggu, yaitu Pengumuman Pemenang Gebyar Apresiasi yang disampaikan oleh Deputi Bidang Advokasi, Penggerakan dan Informasi (ADPIN) BKKBN, Sukaryo Teguh, pemenangnya adalah sebagai berikut :

Kategori Penyuluh KB PNS :
Juara 1 : Fatkhur Rohman A.Md.,Kep (Maluku utara)
Juara 2 : Dewi Susianti Siahaan, SKM (Sumatera Utara )
Juara 3 : Syamsuwira, SE (Sumatera Barat)
Favorite : Vitria Widyasari, S.Sos ( Jawa Tengah)

Kategori Petugas Lapangan KB Non PNS :
Juara 1 : Novika Sari, A.Md.Keb (Sumatera Barat)
Juara 2 : Sri Rahayu, S.Pd (DIY)
Juara 3 : Fitrilia Permani Prayudisti, A.Md.Keb (Bali)
Favorite : Mujianti, Amd Tekkim ( Banten)

Kategori Kader IMP (PPKB/Sub PPKBD) :
Juara 1 : Susmita (Bangka Belitung)
Juara 2 : Alihan Rrstri Mileni ( Jawa Timur)
Juara 3 : Ni Komang Asrini ( Bali)
Favorite : Rusilah (Jawa Tengah)

4. Kategori Pasangan KB Lestari 20 Tahun :
Juara 1 Wuryaning Yuliastuti (Jawa Timur)
Juara 2 Riyanto ,S.Sos.,M.Si. (Jawa Tengah)
Juara 3 Wahyuni (Jambi)
Juara favorite Pedro Santoso - Nuraisuah Yany (Sumatera Selatan)

KEYWORD :

Gebyar Apresiasi Tenaga Lini Lapangan Hasto Wardoyo BKKBN




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :