Jum'at, 26/04/2024 14:17 WIB

KPOP

Ini Enam Tanda Kpop Mengambil Alih Kehidupan Anda

Sangat mudah bagi pecinta hal-hal yang berbau Korea untuk jatuh ke dalam dunia kpop faktanya sebagian orang mungkin tidak sadar jika dirinya tiba-tiba sudah menjadi fans berat satu atau dua grup idol

Ilustrasi

Jakarta - Sangat mudah bagi pecinta hal-hal yang berbau Korea untuk jatuh ke dalam dunia kpop, faktanya sebagian orang mungkin tidak sadar jika dirinya tiba-tiba sudah menjadi fans berat satu atau dua grup idol. Menurut Koreaboo, beberapa hal ini tanda kalau seseorang sudah menjadi fans berat Kpop.

1. Selalu Mengecek Waktu Dalam KST

Sepertinya sudah jelas, mengecek waktu dalam KST ini dilakukan untuk mengetahui acara favorit, yang akan ditayangkan dalam format waktu untuk wilayah Korea, biar nggak ketinggalan wajib buat super fans kpop buat mengkonvert waktu buat nonton idola kesayangannya.

2. Hafal Seluruh Fanchant

Pastinya penggemar idol kelas berat hafal dengan fanchant buat idola kesayangannya. Fanchant adalah nyanyian yang dilafalkan fans ketika idolanya tampil, atau dalam bahasa yang lebih sederhana, fanchant ini sama dengan yel-yel.

3. Faham Apa Itu Ships

Sepertinya ini hanya bakalan difahami oleh mereka yang sudah ngefan banget dengan idol grup kesayangannya. Di setiap grup biasanya ada yang namanya shipping atau pasangan, maksudnya adalah pasangan yang dibuat fans karena interaksi satu member grup dengan member lainnya, contohnya seperti chanbaek, Vkook, Markhyuck dan lain-lain.

4. Mulai Belajar Berbagai Hal Tentang Korea

Biasanya seseorang yang jatuh dalam dunia Kpop, perlahan-lahan mulai mempelajari berbagai aspek soal Korea, mulai dari bahasanya, tradisi, budaya, makanan dan banyak hal lainnya.

5. Tahu Semua Sebutan Idol Kesayangannya

Biasanya seorang idol memiliki banyak nama, baik itu nama asli, panggung atau nickname yang diberikan oleh teman atau fans. Contohnya seperti Rap Monster BTS, yang memiliki nama asli Kim Namjoon, fans sering menyebutnya Rapmon atau Moni.

6. Konsisten Ngecek Berbagai Media Sosial

Fan berat Kpop biasanya punya kebiasaan banyak menghabiskan waktunya buat ngecek berbagai media sosial, untuk mencari tahu informasi terbaru seputar idola kesayangannya. Cek Instagram dengan hastag idol favorit, cek akun resmi agensi atau grup itu sendiri, dan banyak hal lainnya.

KEYWORD :

Kpop EXO BTS SNSD




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :