Sabtu, 27/04/2024 11:05 WIB

PAN Pilih Lobi Atasi Isu Krusial RUU Pemilu

Fraksi PAN sepakat melakukan lobi terkait pengambilan keputusan terhadap lima isu krusial dalam pembahasan Pansus RUU Pemilu.

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi

Jakarta - Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) sepakat melakukan lobi terkait pengambilan keputusan terhadap lima isu krusial dalam pembahasan Pansus RUU Pemilu.

Anggota Pansus RUU Pemilu Viva Yoga mengatakan, partainya memilih untuk melakukan lobi antar fraksi dan elite partai untuk mengambil kesepakatan bersama antara pemerintah dan DPR.

"Ini ide bagus kita akan berupaya secara maksimal. Pandangan PAN sepakat melakukan lobi dalam rangka menemukan musyawarah mufakat," kata Viva, saat rapat Pansus RUU Pemilu, di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (14/6).

Sebab, kata Viva, perbedaan pendapat itu sebagai miniatur Indonesia. Oleh sebab itu, musyawarah mufakat sebagai solusi yang tepat untuk mencari jalan keluar atas kebuntuan lima isu krusial dalam RUU Pemilu.

"Jika musyawarah mufakat tidak bisa dicapai, bisa dilakukan voting," tegasnya.

Diketahui, hingga saat ini pembahasan RUU Pemilu masih berlangsung alot. Lima isu krusial menjadi perdebatan panjang antara fraksi di DPR dan pemerintah. Lima isu krusial tersebut adalah, soal ambang batas pencalonan Presiden, ambang batas parlemen, metode konversi suara ke kursi, alokasi kursi ke dapil, dan sistem pemilu.

KEYWORD :

RUU Pemilu Pemilu 2019 Presidential Threshold PAN




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :