Sabtu, 27/04/2024 05:28 WIB

SBY Akui Telepon Ma`ruf Amin, Ini Percakapannya

Ketua Umum Partai Demokrat SBY mengakui sempat menguhubungi Ketua MUI KH Maruf Amin. Apa saja materi percakapannya?

Foto Susilo Bambang Yudoyono pimpin rapat pengurus

Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengakui sempat menguhubungi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Ma`ruf Amin sebelum Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni ke PBNU.

Namun, SBY membantah bahwa percakapan melalui telepon itu menyangkut fatwa MUI soal pidato Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Kepulauan Seribu yang diduga menista agama.

"Ada staf di sana yang menyambungkan telepon saya dengan Pak Ma`ruf Amin yang kaitannya dengan pertemuan itu," kata SBY, saat jumpa pers di Wisma Proklamasi, Jakarta, Rabu (1/2).

SBY menegaskan, materi pembicaraan dirinya dengan Ma`aruf adalah untuk membahas kunjungan Agus-Sylvi ke kantor PBNU dan PP Muhammadiyah pada tanggal 7 Oktober 2016 lalu.

"Tanggal 7 Oktober emang ada pertemuan Pak Agus dan Ibu Sylvi, melakukan pertemuan dengan dua Ormas besar, PBNU dan PP Muhammadiyah. Yang saya tahu tema dari pertemuan itu Agus-sylvi mohon doa restu dan nasehat agar perjuangan dalam pilkada berhasil," tegas SBY.

"Kemudian sebelum Agus berangkat, saya minta sampaikan salam saya kepada beliau-beliau, dan kapan-kapan saya senang diskusi bertukar pikiran dengan beliau-beliau tentang Islam," demikian SBY menjelaskan.

KEYWORD :

SBY Ketua MUI Maruf Amin Ahok




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :