Sabtu, 27/04/2024 16:56 WIB

Hiii, Hidangan Halloween Ini Menyeramkan

Kue hidangan penutup tersebut memang menyeramkan. Bagaimana rasanya ya? Tentu tak usah membayangkan benda-benda aslinya.

Jakarta - Menyambut Halloween tiap tanggal 31 Oktober, semua warga Amerika dan Eropa telah siap dengan berbagai trik, kostum serta ragam jenis penampilan. Berbagai rumah makan pun menghidangkan aneka kue horor memeriahkan hari yang didedikasikan untuk mengenang orang yang telah meninggal dunia.

Berikut adalah kue-kue hidangan penutup yang tampak menyeramkan yang diambil dari beberapa blog sajian makanan yang dikutip dari people.com sebagai hidangan penutup untuk menyambut Halloween. Tampak horor namun tetap lezat di lidah.

Green Witch`s Fingers Cookies
Kue ini berbentuk jari-jari berwarna hijau, dengan kuku-kuku yang tampak berdarah di pinggirnya. Kue ini terbuat dari adonan kue gula diberi pewarna hijau dengan tambahan kacang almond sebagai kukunya dengan icing gel berwarnah merah.

Eyeball Panna Cotta
Hidangan penutup ini agak mengerikan, tampak seperti bola mata yang dicungkil keluar lengkap dengan lelehan darah segar. Kue hidangan ini seakan menatap yang membuat orang jadi bergidik seram. Kue ini terbuat dari lelehan panna cotta, sebuah krim lezat Italia, irisan buah kiwi dan kismis. Lelehan darah berwarna merah adalah rapsberry coulis yang sengaja dicairkan untuk melengkapi seramnya Halloween.

Jiggly Worms
Sebuah hidangan penutup berbentuk kumpulan cacing-cacing yang berlendir dan butiran-butiran pasir. Jangan jijik dulu. Hidangan ini terbuat dari gelatin dan whipping cream. Ada juga sedotan fleksibel, yang tampak seperti cacing, yang terbuat krim gelatin yang bisa dimakan. Hidangan ini diberi warna yang benar-benar memiliki kesan menjijikkan, hingga tampak seperti kumpulan cacing degan butiran pasir di bawahnya.

Kue hidangan penutup tersebut memang menyeramkan. Bagaimana rasanya ya? Tentu mereka makan kue tersebut dengan tidak membayangkan benda-benda aslinya.Hiiih.[]

KEYWORD :

halloween




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :