Sabtu, 11/05/2024 16:24 WIB

Pasien Covid-19 yang Dirawat RSD Wisma Atlet Capai 1.528 Orang

Pasien terkonfirmasi positif virus corona tercatat sebanyak 1.526 orang

Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta. Foto: bnpb

Jakarta, Jurnas.com - Pasien terinfaksi Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat hingga Jumat (28/8/2020) capai 1.528 orang.

Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahananan (Kogabwilhan) I, Kolonel Marinir Aris Mudian mengatakan, pasien rawat inap bertambah sebanyak 184 orang dari data di hari sebelumnya yang tercatat 1.344 orang. Dari 1.528 pasien yang dirawat, terdiri dari 791 laki-laki dan 737 perempuan.

"Perkembangan jumlah pasien rawat inap RSD Wisma Atlet, pada hari Jumat tanggal 28 Agustus 2020 sampai dengan pukul 08.00 WIB, 1.528 orang, semula 1.344 orang, bertambah 184 orang," kata Aris dalam keterangan tertulis, Jumat.

Berdasarkan pemutakhiran data di pukul 08.00 WIB itu, pasien terkonfirmasi positif virus corona tercatat sebanyak 1.526 orang. Jumlah tersebut bertambah 188 orang dari data di hari sebelumnya yang merawat 1.338 orang.

"Pasien terkonfirmasi positif 1.526 orang, semula 1.338 orang, bertambah 188 orang," ungkapnya.

Sementara itu, pasien yang masuk ke dalam kategori kasus suspek berjumlah dua orang. Menurutnya, di kategori kasus suspek ada pengurangan 4 pasien, dari yang tadinya merawat 6 orang.

Jumlah pasien terkait Covid-19 yang dinyatakan sembuh dan dipersilahkan pulang hingga 28 Agustus 2020 yaitu sebanyak 10.190 orang. Jumlah tersebut merupakan rekapitulasi dari pencatatan sejak RSD Wisma Atlet pertama kali beroperasi 23 Maret 2020.

Pasien yang harus dirujuk ke rumah sakit lain berjumlah 249 orang dan pasien meninggal berjumlah 3 orang. Lalu, jumlah pasien terdaftar di rumah sakit darurat ini mencapai 12.282 orang.

 

 

KEYWORD :

Covid-19 Pasien RSD Wisma Atlet




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :