Kamis, 16/05/2024 08:04 WIB

Mourinho Minta Waktu Bangun Kembali Tottenham

Di bawah tangan dingin mantan pelatih Chelsea, The Lily Whites kini masih bertengger di peringkat tujuh klasemen

Jose Mourinho (Foto: Reuters)

Jakarta, Jurnas.com - Jose Mourinho mengatakan akan membutuhkan beberapa jendela transfer untuk membuat skuat Tottenham menjadi bugar dan bisa bangkit kembali.

"Keinginan setiap tim, dan kami tidak berbeda, adalah untuk meningkatkan prestasi. Cara terbaik untuk meningkatkan butuh waktu jangka panjang," kata Mou dilansir Sportmole.

Mourinho yang menggantikan Mauricio Pochettino pada bulan November mengetahui bahwa ia tidak akan pernah memiliki kekuatan pengeluaran seperti yang ia nikmati di Chelsea dan Manchester United di masa lalu.

Ia juga terganggu dengan pemain bintang Harry Kane dan gelandang Moussa Sissoko yang absen hingga April. Mourinho mengatakan mereka tidak akan menjadi raja di jendela transfer saat ini.

"Beberapa pemain tidak bermain karena beberapa alasan. Salah satunya karena Euro mereka pindah untuk bermain, untuk mencoba masuk ke Euro dengan ambisi tim nasional," ujarnya.

"Sekali lagi, kita harus tenang dan sabar, dan lihat. Alih-alih kita mengejar pasar, mari kita lihat apakah sesuatu terjadi di pasar dan melihat apakah pasar memutuskan untuk mengetuk pintu kita."

"Kurasa lebih baik begitu."

Di bawah tangan dingin mantan pelatih Chelsea, The Lily Whites kini masih bertengger di peringkat tujuh klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 30 poin. 

KEYWORD :

Jose Mourinho Tottenham Hotspur




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :