Selasa, 07/05/2024 10:37 WIB

Restu Sinaga Senang Bisa Main Film Lagi

dalam film tersebut ia lebih banyak mempersiapkan diri secara fisik lantaran film yang mengambil lokasi syutung di Bogor itu lebih banyak menguras tenaga dan energi.

Restu Sinaga ( foto jurnas.com-Munadi)

Jakarta - Aktor Restu Sinaga setelah bebas dari penjara karena kasus narkoba, kini kekasih Vicky Monica sudah mulai beraktivitas lagi seperti sebelumnya. Restu kembali beradu akting bersama Maruli Tampubolon, Mentari de Marelle, Prisia Nasuition, Aryo Wahab, dan Verdy Bhawanta dalam film “Merah Putih Memanggil”, film arahan sutradara Mirwan Suwarso.

Film “Merah Putih Memanggil”, menyambut HUT TNI ke 72 yang melibatkan banyak unsur TNI seperti TNI gabungan, Kopassus, Kopaska, Marinir, TNI AU, Pilot Pesawat tempur Sukhoi. Film tersebut menceritakan tentang aksi kepahlawanan operasi pembebasan sandera yang dilakukan oleh Pasukan Khusus Tentara Nasional Indonesia.

“Di film ini peran saya sebagai  Lopez, Lopez itu wakil dari Diego (Aryo Wahab) sebagai pimpinan teroris. Di film ini ada tembak-tembakan yang ceritanya saya dan Aryo Wahab menyandera sejumlah orang. Seru ya bisa main film ini.”ujar Restu ditemui di premier film Merah Putih Memanggil di Epicentrum, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Selasa 3/10/2017.

Menurut Restu, dalam film tersebut ia lebih banyak mempersiapkan diri secara fisik lantaran film yang mengambil lokasi syutung di Bogor itu lebih banyak menguras tenaga dan energi. 

"Syutingnya mengambil lokasi di Bogor, Banten selama 35 hari, tapi saya hanya beberapa hari aja, mana panas. Kalau persiapan yang pertama fisik itu pasti karena main film ini membutuhkan banyak tenaga, apalagi peran saya sebagai teroris. Ada latihan nembak. Latihan nembak sama gerakan-gerakan militer lah, harus kita kuasain,”ungkap kekasih Vicky Monica.

"Kenapa saya main film ini. Karena emang temen yang ngajakin, trus emang film ini keren. Jadi saya pengin aja ikut, trus mukanya boleh diapa-apain lagi, ”tambah Restu.

KEYWORD :

Restu Sinaga Kabar Artis




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :