Sabtu, 27/04/2024 05:09 WIB

Mahasiswa IKJ Pamer Karya di Ajang Fashion Show "Reunite"

Mahasiswa IKJ Pamer Karya di Ajang Fashion Show

Kegiatan fashion show Reunite yang digelar Institut Kesenian Jakarta (Foto: Ist)

Jakarta, Jurnas.com - Lenggak-lenggok para model membuat riuh Gedung Panjang Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta Pusat pada Sabtu (13/8) sore, dengan mengenakan beragam model busana.

Mereka tampil memeriahkan kegiatan fashion show bertajuk `Reunite` yang digelar oleh Prodi Desain Produk Mode dan Busana, Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Kesenian Jakarta (IKJ).

Sebanyak 15 mahasiswa menampilkan tugas akhir mereka dalam enam look fashion, yang terdiri dari lima karya ready to wear dan satu karya art wear.

Dekan Seni Rupa IKJ, Anindyo Widito mengungkapkan, tema `Reunite` dipilih dengan makna perayaan atau pertemuan kembali mahasiswa untuk belajar di kampus IKJ, setelah sebelumnya belajar di rumah akibat pandemi Covid-19.

"Ini adalah pertama secara luring Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Kesenian Jakarta melalui program studi Desain Produk Mode dan Busana," terang Anindyo saat ditemui di sela-sela kegiatan.

Kegiatan pameran dan fashion show ini, lanjut Anindyo, juga sebagai apresiasi dan memberikan pengalaman kepada mahasiswa, yang telah menempuh pendidikan di Prodi Produk Mode dan Busana IKJ.

Juga, diharapkan kegiatan ini menjadi acuan dan semangat bagi mahasiswa lain yang sedang menyelesaikan tugas akhir. Begitu pula, mahasiswa yang masih berada di semester bawah.

"Sekaligus, ini menjadi bentuk pertanggungjawaban kita kepada masyarakat," imbuh dia.

Salah satu mahasiswi yang menampilkan rancangan busananya dalam fashion show ini ialah Mawar Mellyana. Dengan karyanya berjudul `Complexion of Soul`, Mawar mengaku bangga menjadi bagian dari kegiatan ini.

"Keren sih, mahasiswa dapat diberikan kesempatan untuk show di publik seperti ini dan bisa menginspirasi orang banyak," ujar Mawar.

Fashion show `Reunite` merupakan hasil kerja sama IKJ bersama Dewan Kesenian Jakarta (DKJ), Taman Ismail Marzuki (TIM), JAKPRO, YOU C-1000, Indonesia Fashion Chamber (IFC), serta Puspita Martha International Beauty School.

Dalam kesempatan ini Puspita Martha mendukung pagelaran fashion show `Reunite` dalam bentuk makeup and hairdo kepada seluruh model. Puspita Martha International Beauty School merupakan sekolah kecantikan ternama di Indonesia yang memberikan peran yang begitu besar dalam hal penyediaan tenaga professional di bidang kecantikan.

KEYWORD :

Fashion Show IKJ Institut Kesenian Jakarta Tugas Akhir




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :