Jum'at, 26/04/2024 14:58 WIB

Info Ketenagakerjan

Menaker: Kembangkan BLK Butuh Inovasi

Hanif meminta jajaran BBPLK Medan untuk berinovasi dalam metode pelatihan. Sebagai provider pelatihan, BLK harus mampu bersaing dan selalu memperbarui metode pelatihan. 

Menaker Hanif Dhakiri (foto: Humas Kemnaker)

Medan, Jurnas.com - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) M Hanif Dhakiri meninjau Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Medan di Jalan Gatot Subroto KM 7,8 kota Medan, Sumatera Utara, Jumat (15/03).

Saat berdialog dengan pegawai dan instruktur, Hanif meminta jajaran BBPLK Medan untuk berinovasi dalam metode pelatihan. Sebagai provider pelatihan, BLK harus mampu bersaing dan selalu memperbarui metode pelatihan.

"Jadi inovasi sebagai budaya dan terobosan agar BLK bisa terus berkembang mengikuti perkembangan zaman," kata Hanif.

Hanif juga meminta seluruh pegawai maupun instruktur di BLK untuk membuka ruang agar bisa mengembangkan ide. Pimpinan juga diminta harus membuka diri dan berdialog agar bisa menyerap ide dari bawah.

"Siapa tahu ada yang bisa dimanfaatkan dan dikembangkan secara baik, sehingga kinerja BLK menjadi baik. Pikiran kita harus terbuka, harus inovatif agar semua yang dilakukan benar-benar baik," katanya.

Selain berinovasi, Hanif juga meminta BLK Medan membuka kelas malam dan Sabtu-Minggu. Untuk mewujudkannya, Hanif menginstruksikan Ditjen Binalattas untuk merumuskan dan membuka akses bagi masyarakat.

Menurut Hanif, kedua kelas tersebut sangat penting dibuka karena masyarakat memerlukan ruang atau akses untuk bisa memeroleh upskilling (peningkatan ketrampilan) agar memiliki karier dalam pekerjaannya. Hal ini mengingat saat ini banyak orang kekurangan pekerjaan.

Selain itu, Hanif meminta BLK Medan untuk menghapus persyaratan yang membatasi masyarakat untuk mengikuti pelatihan. Hal ini dimaksudkan untuk membuka akses yang luas untuk masyarakat dalam meningkatkan kemampuannya.

"Kami minta BLK Medan tidak melihat soal itu. Tak peduli agamanya apa, sukunya apa, asalnya dari mana, pendidikannya apa, tua, atau muda. Selama dia butuh pelatihan, datanglah ke BLK Medan dan BLK harus memberikan pelayanan dan pelatihan terhadap mereka, " ujar Hanif.

KEYWORD :

Kinerja Menteri Tenaga Kerja Inovasi BLK




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :