Rabu, 24/04/2024 18:17 WIB

Iran Kirim Tiga Kapal Penghancur ke Laut Lepas

Menyinggung target swasembada Iran dalam membuat peralatan dan persenjataan, Khanzadi mengatakan bahwa sanksi Amerik Serikat sama sakali tidak berpengaruh.

Komandan Angkatan Laut Iran, Laksamana Hossein Khanzadi (Foto: IRNA)

Tehran  -  Komandan Angkatan Laut Iran, Laksamana Hossein Khanzadi mengatakan, pasukan angkatan laut Iran dijadwalkan akan mengirim tiga kapal perusak pada akhir tahun kalender Iran saat ini (berakhir 22 Maret 2019) ke laut lepas.

Pernyataan Khanzadi itu disampaikan melalui wawancara eksklusif dengan Islamic Republic News Agency (IRNA), Minggu (25/11). Kapal perusak itu di antaranya "Sahand", "Dena" dan "Damavand" yang dimodifikasi akan dikirim ke perairan internasional.

"Kapal Sahand akan bergabung dengan armada selatan pada peringtan Hari Angkatan Laut (28 November)," katanya.

Khanzadi  menjelaskan, kelebihan Sahand mampu mengangkut helikopter anti-ranjau dan mampu bergerak lebih jauh daripada perusak Jamaran. Sedangkan versi modifikasi kapal perusak, Damavand akan disiagakan di armada utara.

Kapal perusak berikutnya adalah Dena. Kapal ini juga diperlengkapi dan dipersenjatai, katanya, menambahkan bahwa 80 persen dari operasi berhasil dilumat.

"Kapal selam Iran akan membuat musuh terkejut," kata Khanzadi mengacu pada fakta bahwa Iran telah menjadi mandiri dalam membuat kapal selam.

"Kapal selam benar-benar terpisahkan dan telah dibuat oleh Kementerian Pertahanan Iran," tegasnya.

Menyinggung target swasembada Iran dalam membuat peralatan dan persenjataan, Khanzadi mengatakan bahwa sanksi Amerik Serikat sama sakali tidak berpengaruh.

"Armada laut Iran memiliki kehadiran kuat di Samudra Hindia, Teluk Aden, Bab-el-Mandeb, Laut Cina Selatan, dan Selat Gibraltar untuk melindungi armada perdagangan dan tanker minyak Iran," tambahnya.

KEYWORD :

Kapal Penghancur Swasembada Senjata Iran




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :