Sabtu, 27/04/2024 01:55 WIB

Anthony Bourdain, Koki Selebriti dan Pencerita Unik Telah Tiada

Baru saja dunia fashion berduka lantaran kehilangan desainer Kate Spade, kini dunia kuliner pun sama, kehilangan koki terbaiknya Anthony Bourdain.

Koki selebriti yang dikenal dengan gaya cerita unik kini telah tiada (Foto: Voa Indonesia)

US - Koki selebriti dan pembawa acara kuliner Anthony Bourdain dikabarkan meninggal dunia dalam usia 61 tahun. Berita duka ini disampaikan langsung oleh CNN yang mengonfirmasi Bourdain meninggal dunia karena bunuh diri.

"Dengan kesedihan mendalam kami mengonfirmasi meninggalnya teman dan kolega kami Anthony Bourdain," tulis pernyataan dari CNN network pada Jumat pagi (8/6).

Jenazahnya ditemukan di salah satu hotel di Perancis. Saat meninggal, Bourdain dikabarkan sedang berada di Prancis untuk mengerjakan episode mendatang dari serial CNN "Parts Unknown.

Bourdain dikenal dikenal sebagai seorang pembawa acara di jaringan tersebut dengan program kuliner dan wisata Parts Unknown.

Sosok Bourdain mulai melejit pada tahun 1999, sewaktu majalah the New Yorker menerbitkan artikelnya, Don’t Eat Before Reading This, yang kemudian ia tulis menjadi buku berjudul Kitchen Confidential: Adventures in the Culinary Underbelly yang diterbitkan tahun 2000.

Ia kemudian menjadi pembawa acara sejumlah program televisi, pertama-tama di Food Network and the Travel Channel, sebelum bergabung dengan CNN pada tahun 2013. Namanya juga menanjak usai mengajak Obama makan bersama di Vietnam.

"Kecintaannya akan petualangan, teman-teman baru, makanan dan minuman enak serta kisah-kisah yang luar biasa di dunia ini membuatnya menjadi pendongeng yang unik. Bakatnya yang tak pernah terhenti membuat kami takjub dan kami pasti sangat merindukannya. Doa kami panjatkan juga untuk anak dan keluarga yang sedang berduka." ujar seorang teman.

KEYWORD :

Anthony Bourdain Koki Selebriti Bunuh Diri




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :