Sabtu, 27/04/2024 02:51 WIB

Messi Ingin Argentina Belajar dari Jerman

Jerman merupakan negara yang selalu berpikir jauh ke depan dengan menyiapkan kader-kader muda yang siap menggantikan senior-seniornya.

Messi mencoba mengecoh para pemain timnas Jerman di Piala Dunia 2014 (foto: google)

Jakarta - Pemain bintang Barcelona, Lionel Messi berharap tim nasional Argentina bisa belajar dari timnas Jerman mengembangkan tim, khususnya dalam meregenerasi pemain.

Menurut Messi, Jerman merupakan negara yang selalu berpikir jauh ke depan dengan menyiapkan kader-kader muda yang siap menggantikan senior-seniornya.

"Saya berharap kami (timnas Argentina) bisa seperti Jerman dan bekerja seperti mereka. Mereka terus bekerja untuk jangka panjang dan meremajakan tim di waktu yang tepat," kata Messi dilansir Sport.

Messi menambahkan tim Panser bahkan sudah mempersiapkan saat ini untuk Piala Dunia selanjutnya.

"Mereka (timnas Jerman) memiliki surplus pemain dan bisa dengan mudah mengirimkan dua tim di Piala Dunia, seperti yang mereka lakukan ketika memenangi Piala Konfederasi," tambah Messi.

Messi sudah meraih segalanya di level klub bersama Barcelona. Tapi, di level timnas, Messi masih kesulitan memberikan prestasi bagi negaranya.

Gelar juara yang dimenangi Messi bersama timnas hanya Piala Dunia U-20 pada 2005 dan Olimpiade 2008. Ia hanya mampu membawa Argentina ke final Copa America 2007, 2015, dan 2016, juga final Piala Dunia 2014.

Oleh karenanya ia berharap di Piala Dunia 2018 nanti bisa meraih hasil maksimal dengan meniru gaya Jerman, yang selalu berprestasi di level Internasional, salah satunya dengan meregenerasi pemainnya.

Regenerasi pemain di timnas Jerman berjalan dengan sangat baik sehingga mereka punya stok berlimpah di tiap posisi. Setelah menjuarai Piala Dunia 2014, Die Mannschaft bahkan memenangi Piala Konfederasi 2017 saat bintang-bintang utamanya absen.

"Mereka memiliki cara berbeda untuk mempersiapkan sesuatu, membiarkan orang-orang bekerja, dan menilai mereka dari apa yang mereka lakukan,"ujar peraih Ballon d`Or lima kali tersebut.

KEYWORD :

Messi Argentina Jerman




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :