Jum'at, 26/04/2024 11:25 WIB

INTERNASIONAL

Mesir Sepakat Kembalikan Dua Pulau ke Saudi

Parlemen Mesir pada Rabu (14/6) membuat kesepakatan kontroversial yang telah disetujui oleh Komite Keamanan Parlemen Mesir, sehari setelah usulan itu diloloskan komite legislatif.

Pulau Tiran dan Sanafir di Laut Merah

Kairo - Parlemen Mesir pada Rabu (14/6) membuat kesepakatan kontroversial yang telah disetujui oleh Komite Keamanan Parlemen Mesir, sehari setelah usulan itu diloloskan komite legislatif.

Mayoritas parlemen memberikan suara menyetujui pengembalian dua pulau di Laut Merah, Tiran dan Sanafir, kepada Arab Saudi.

Setelah kesepakatan tersebut disetujui oleh dua komite utama, akan menjadi acuan untuk sidang umum untuk pemilihan akhir," ucap anggota parlemen Medhat al-Sherif, anggota blok yang menolak pengembalian dua pulau tersebut.

Menyusul kesepakatan tersebut, suara parlemen terbelah menjadi dua blok, antara yang menyepakati dan menolak pengembalian dua pulau di Laut Merah tersebut.

Xinhua melaporkan, blok yang memberikan kata sepakat beralasan, sebagaimana diucapkan Presiden Mesir Abdel Fattah al Sisi, bahwa pemerintahan Mesir memandang kedua pulau tersebut memang pada awalnya milik Arab Saudi.

Sementara kubu yang menolak pengembalian menyatakan bahwa mereka percaya kedua pulau itu adalah milik orang Mesir sebagai aset nasional yang dikorbankan untuk kepentingan sementara.

Tahun lalu, berdasarkan kesepakatan demarkasi maritim yang ditandatangani kedua negara, terdapat klausul yang menyatakan bahwa Mesir akan menyerahkan dua pulau, Tiran dan Sanafir, kepada Arab Saudi. Pernyataan ini didukung oleh mayoritas anggota parlemen.

Namun, pengadilan Mesir sebelumnya telah membatalkan kesepakatan yang ditandatangai pada bulan April 2016, selama kunjungan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al Saud ke Mesir.

Diketahui, bahwa Arab Saudi mengorganisir dukungan teluk untuk pemerintahan al Sisi dengan bantuan miliaran dollar AS, juga pasokan berton-ton minyak. Ini merupakan dukungan Saudi kepada al Sisi paska tumbangnya Mohamed Morsi pada Juli 2013 menyusul demonstrasi terbesar di Kairo.[]

KEYWORD :

mesir saudi tiran sanafir laut merah




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :