Sabtu, 27/04/2024 06:57 WIB

Wow, Inilah Robot Masa Depan Bisa Menjawab Semua Pertanyaan

Dunia telah banyak mengalami perubahan yang semakin menguntungkan dan mempermudah pekerjaan manusia.

Robot Pibo (Foto: Koreaboo)

Jakarta - Dunia telah banyak mengalami perubahan yang semakin menguntungkan dan mempermudah pekerjaan manusia, perusahaan seperti LG, Samsung dan Hyundai adalah beberpaa pemain utama asal Korea yang menciptakan berbagai perangkat elektronik yang canggih.

kali ini perangkat canggih baru kembali lahir dari negeri ginseng ini, Robot baru yang diberi nama Pibo adalah robot multi-tujuan yang memiliki berbagai fungsi luar biasa, seperti berbagi ide, bermain musik, bahkan dia juga dapat mengajukan pertanyaan berdasarkan emosi.

Pibo memiliki fungsi yang hampir sama dengan robot Alexa API Amazon, namun ia lebih canggih karena dapat bergerak dengan lebih bebas dan mudah. Mungkin satu-satunya kelemahannya terletak pada daya tahan baterai yang lemah.

Pibo akan menyediakan berbagai jawaban dari berbagai sumber di internet ketika pertanyaan diajukan padanya, ia juga dapat menyimpan pesan yang harus disampaikan pada anggota keluarga yang lain.

Salah satu hal tercanggi dari robot Pibo ini menurut penciptanya Jonggun Park, bukan terletak di hardwarenya namun sistem Al Platform Remember yang dapat mengingat banyak hal.

Selain Pibo, terdapat perangkat baru jenis Robotic block yang disebut Cubroid, dirancang oleh Mark Jae Kwang Shin, perangkat ini diklaim dapat mengajar kode serta menghibur anak-anak dari berbagai usia.

Blok ini akan mengajarkan orang dari segala usia bagaimana cara mengkode dan mengkonfigurasi blok, dengan hanya menggunakan aplikasi smartphone. Cubroid ini berbentuk seperti block lego yang dapat menyatu sendiri. Jadi anda dapat membangun berbagai robot dengan menggunakan cubroid ini.

KEYWORD :

Robot Korea Teknologi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :