Jum'at, 26/04/2024 11:37 WIB

Rupiah Ditutup Menguat 76 Poin

Rupiah menguat 76 poin ke level Rp13.071, dibandingkan posisi sebelumnya di Rp13.147 per dolar AS

Ilustrasi Rupiah (saibumi.com)

Jakarta - Penutupan perdagangan, Kamis (18/8/2016), nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antar bank di Jakarta bergerak menguat 76 poin ke level Rp13.071, dibandingkan posisi sebelumnya di Rp13.147 per dolar AS.

"Pelaku pasar uang yang optimistis terhadap fundamental ekonomi Indonesia kembali mendorong permintaan terhadap aset berdenominasi rupiah meningkat sehingga nilai tukar domestik terapresiasi terhadap dolar AS," kata pengamat pasar uang Bank Himpunan Saudara, Rully Nova.

Optimisme pelaku pasar uang itu menyusul proyeksikan tingkat pertumbuhan ekonomi dalam RAPBN 2017 sebesar 5,3%, meningkat dari penetapan target ekonomi dalam APBN-P 2016 sebesar 5,1%.

Selain itu, lanjut dia, dana repatriasi dari program amnesti pajak yang sedang berjalan juga mulai masuk ke dalam negeri sehingga turut mendorong permintaan rupiah.

Sementara itu, dalam kurs tengah Bank Indonesia (BI) pada Kamis ini mencatat nilai tukar rupiah bergerak melemah menjadi Rp13.114 dibandingkan hari sebelumnya Rp13.098.

KEYWORD :

Rupiah Kurs Mata uang Transaksi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :