Jum'at, 26/04/2024 19:26 WIB

Istri Buronan Paling Dicari di Meksiko Tertangkap

Gonzalez dibebaskan dengan jaminan, sambil menunggu persidangan atas tuduhan pencucian uang setelah membayar 1,5 juta peso (US$78,000).

Kartel narkoba CJNG (Foto: BBC)

Mexico City, Jurnas.com - Pasukan keamanan Meksiko menangkap istri `El Mencho`, buronan paling dicari di Meksiko sekaligus pemimpin Kartel Generasi Baru Jalisco (CJNG) yang ditakuti. Rosalinda González diduga menjalankan keuangan CJNG.

Dikutip dari BBC pada Rabu (17/11), Kementerian Pertahanan Meksiko mengungkapkan bahwa Gonzalez ditangkap di Zapopán, kota yang sama di mana dia ditahan pada 2018 silam.

Gonzalez dibebaskan dengan jaminan, sambil menunggu persidangan atas tuduhan pencucian uang setelah membayar 1,5 juta peso (US$78,000).

Sementara itu suaminya yang bernama asli Nemesio Oseguera Cervantes, buron selama bertahun-tahun. Administrasi Penegakan Narkoba AS menawarkan hadiah $10 juta bagi informan yang bisa mengungkap keberadaan buronan tersebut.

CJNG adalah salah satu kartel narkoba paling kuat di Meksiko, dan berada di balik beberapa serangan paling mematikan terhadap pasukan keamanan Meksiko, seperti penyergapan tahun 2015 di Jalisco yang menewaskan 15 petugas.

Kelompok ini telah menyebar dari basis kekuatan aslinya di negara bagian Jalisco, dan keberadaannyya hampir bisa ditemui secara nasional.

Para pejabat keamanan mengatakan kelompok itu juga berada di balik upaya pembunuhan terhadap kepala polisi Mexico City, Omar García Harfuch, tahun lalu.

Gonzalez dan suaminya memiliki tiga anak, di antaranya Rubén Oseguera González, yang dikenal sebagai `Menchito` (Mencho Kecil), yang diekstradisi ke Amerika Serikat atas tuduhan perdagangan narkoba pada 2020 lalu.

Kartel itu diyakini telah meningkatkan serangannya terhadap pasukan keamanan, sebagai pembalasan atas ekstradisi Menchito.

KEYWORD :

Rosalinda Gonzalez Kartel Narkoba Buronan Meksiko




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :