Sabtu, 27/04/2024 06:56 WIB

Bupati Bogor Jumling di Masjid Jami Al Karimah Kecamatan Sukaraja

Pada kesempatan jumling kali ini, Ade Yasin mengatakan Pemerintah Kabupaten Bogor terus berupaya meningkatkan infrastruktur dibidang keagamaan.

Bupati Bogor, Ade Yasin melaksanakan kegiatan Jumat Keliling (Jumling) di Masjid Jami Al Karimah, Desa Cijujung, Kecamatan Sukaraja, Jumat (25/10/2019)

Sukaraja, Jurnas.com – Bupati Bogor, Ade Yasin melaksanakan kegiatan Jumat Keliling (Jumling) di Masjid Jami Al Karimah, Desa Cijujung, Kecamatan Sukaraja, Jumat (25/10/2019). Pada kesempatan jumling kali ini, Ade Yasin mengatakan Pemerintah Kabupaten Bogor terus berupaya meningkatkan infrastruktur dibidang keagamaan. “Sampai saat ini Pemkab Bogor belum terlalu banyak berkontribusi dibidang keagamaan, tapi sejalan dengan program yang saya rencanakan, kita terus berupaya meningkatkan infrastruktur keagamaan, bukan hanya bantuan untuk masjid saja, kita juga sedang membenahi pondok pesantren, saya ingin lulusan pesantren bisa lebih baik prestasinya dengan sekolah umum lainnya,” kata Ade Yasin selepas acara jumling.

Ia pun menambahkan, dalam membangun dan memakmurkan mesjid, gotong royong, kebersamaan menjadi kuncinya. “Setiap jumling saya membawa bantuan untuk masjid, tapi memang nominalnya tidak seberapa, kalau bapa-bapa disini ingin menyumbang untuk masjid niatkan setulus hati pasti akan ada jalannya, dan kebersamaan, gotong royong menjadi kunci untuk keberkahan kita dalam membangun dan memakmurkan masjid,” tambahnya.

Ia pun menghimbau kepada sekolah-sekolah untuk terus menggiatkan program Bogor Ngaos. “Tadi saya sudah mengecek ke madrasah, Alhamdulillah dilaksanakan bogor ngaos atau jumat mengaji, ini merupakan salah satu program saya dalam mewujudkan bogor berkeadaban, jadi saya himbau kepada sekolah yang ada di Kabupaten Bogor untuk menggiatkan program bogor ngaos atau jumat mengaji,” pungkasnya.

Sementara itu Camat Sukaraja, R. Makmun Nawawi mengatakan Alhamdulillah warga di Kecamatan Sukaraja religius berdampak kepada roda pemerintahan yang berjalan lancar. “Terima kasih atas kehadiran Ibu Bupati dan rombongan tim Jumling Pemerintah Kabupaten Bogor di Masjid Jami Al Karimah, Alhamdulillah masyarakat di Kecamatan Sukaraja ini warganya religius, jadi berdampak pada roda pemerintahan di Kecamatan Sukaraja yang berjalan lancar, semoga kedepannya kita semua bisa terus memakmurkan masjid yang ada di wilayah kita masing-masing,” kata Camat Sukaraja.

Pada kesempatan jumling kali ini, Bupati Bogor kembali memberikan bantuan sebesar 50 juta untuk masjid dan 2,5 juta untuk marbot masjid. Hadir juga pada jumling kali ini Wakil Bupati Bogor, Asisten Kesra dan Kepala Perangkat Daerah.

KEYWORD :

Kinerja Menteri Pertanian Bupati Bogor Ade Yasin Jumling




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :