Sabtu, 27/04/2024 00:32 WIB

Kelapa Gorontalo Tembus 82 Pasar Internasional

Sejak 2018 hingga saat ini, kelapa Provinsi Gorontalo telah menembus 82 pasar internasional. Bukan hanya dalam bentuk olahan kelapa tepung dan santan kemasan tapi juga dalam bentuk air kelapa muda.

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman, saat melepas perdana ekspor tepung kelapa sebesar 8.160 ton ke Eropa, China dan Afrika yang kali ini dilakukan PT. Royal Coconut Gorontalo dan PT. Tri Jaya Tangguh Gorontalo di Ombula, Limboto Barat, Sulawesi Utara, Selasa (30/1).

Gorontalo, jurnas.com - Indonesia merupakan produsen kelapa terbesar di dunia di tengah jatuhan harga kelapa. Nilai ekspor kelapa naik dari 1,3 juta ton menjadi 1,9 juta ton atau 52 persen per 2018.

Demikian kata Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman, saat melepas perdana ekspor tepung kelapa sebesar 8.160 ton ke Eropa, China dan Afrika yang kali ini dilakukan PT. Royal Coconut Gorontalo dan PT. Tri Jaya Tangguh Gorontalo di Ombula, Limboto Barat, Sulawesi Utara, Selasa (30/1).

Sejak 2018 hingga saat ini, kelapa Provinsi Gorontalo telah menembus 82 pasar internasional. Bukan hanya dalam bentuk olahan kelapa tepung dan santan kemasan tapi juga dalam bentuk air kelapa muda.

"Barusan saya terima laporan dari Pak Kepala Dinas Pertanian Gorontalo, kita juga ekspor kelapa muda ke Australia. Ingat sekarang ini kami baru pulang dari Eropa, Taiwan, Korea dan Jerman semua lagi senang dengan air kelapa," jelas Amran.

Disamping itu Menteri Amran mengatakan, akan terus mendorong dan melindung petani kelapa Gorontalo, di antaranya dengan melakukan program replanting, pendampingan budidaya, pembagian bibit unggul dan pupuk.

"Upaya kedepannya, kita akan melakukan replanting. Yang produktifitanya rendah kita ganti dengan bibi unggul," kata putra kelahiran Bone, Sulawesi Selatan itu.

Terakhir, Amran sangat mengapresiasi dimulainya industri di pedesaan. Menurutnya, pembangunan industri di sentra-sentra produksi komoditas komparatif sudah daerah adalah langkah pertama untuk mensejaherakan rakyat dan memangkas angka kemiskinan.

Melansir data Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo, luas lahan kelapa di Provinsi Gorontalo mencapai 71.524 hektare dengan jumlah tanaman 4.782.200 pohon. Adapun total produksinya 575.864.000 butir per tahun.

KEYWORD :

Kelapa Gorontalo Tepung Kelapa Air Kelapa




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :