Jum'at, 26/04/2024 10:23 WIB

Judas Priest Lepas "Dahaga" Penggemarnya di Indonesia

Penggemar Judas Priest seperti melepas dahaganya, setelah menanti bertahun-tahun kedatangan grup band cadas tersebut.

Rob Halford vokalis Judas Priest tampil all out. (Foto : Jurnas/Ginting)

Jakarta- Ribuan penonton grup band Judas Priest sudah antri masuk ke di Allianz Ecopark Ancol, Jakarta, sejak sore hari. Lokasi tersebut menjadi penantian panjang para penggemar Judas Priest, untuk menyaksikan band trash metal kesayangannya.

Hasilnya, personel Judas Priest, Rob Halford (vokal), Andy Sneap (gitar), Richie Faulkner (gitar), Ian Hill (bass) dan Scott Travis (drum) termasuk Glenn Tipton langsung menggebrak dengan lagu mereka  “Sinner”, “Ripper” dan “Lighting Strike”.

Vokal Rob Halford menggelegar dan membuat penonton terbawa iarama musik kerasnya.

“Selamat malam. Semuannya enjoy malam ini. Kami datang untuk kalian semua,” ungkap Rob Halford disambut teriakan dan tepuk tangan penonton, Jumat (7/12) malam.

Judas Priest membawakan beberapa lagu lainnya seperti “Desert Plains”, “No Surrender”, “Turbolover”, “Green Manalishi”, “Night Comes Down” dan masih banyak yang lainnya.

Heri salah satu penonton dan pengagum grup band Judas Priest, mengaku, senang dengan kehadiran band idolanya itu. Ia bahkan sempat menonton Judas Priest ke Singapura beberapa tahun lalu. Kedatangan Judas Priest ke Jakarta, tidak lepas dari usaha keras CEO Rajawali Indonesia Communication, Anas Syahrul Alimi dan timnya.

“Dari kaset, cd sampai sekarang masih dengarkan lagu-lagu mereka. “Sinner”, “Green Manalishi”, “No Surrender” dan beberapa lagu lainnya sering saya bawakan saat ngeband sama teman-teman,” tandas Heri yang juga anak band dengan lagu-lagu keras.

"Kehadiran mereka seperti melepas dahaga panjang dalam diri saya," ungkap Heri tersenyum.

KEYWORD :

Kabar Artis Judas Priest Rob Halford




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :