Sabtu, 27/04/2024 05:27 WIB

Masa Depan Oblak Masih Abu-abu

Pemain asal Slovenia itu dikaitkan dengan sejumlah klub

Jan Oblak (foto: Google)

Jakarta - Nasib penjaga gawang Atletico Madrid Jan Oblak masih belum menentu. Pemain asal Slovenia itu dikaitkan dengan sejumlah klub, di antaranya Liverpool, dan kampiun Ligue 1 Paris Saint-Germain (PSG).

Kendati demikian, Oblak tak mau ambil pusing. Dia memilih fokus pada musim yang sedang bergulir, sembari tetap berharap Atletico dapat mengantongi gelar musim ini.

"Tidak ada berita. Saya punya kontrak selama dua tahun," kata Oblak kepada awak media dilansir dari Soccerway.

"Apa yang terjadi dengan baik tidak ada yang tahu, tidak juga saya. Saya lebih suka menyelesaikan musim dengan baik, semoga dengan gelar. Saya tidak memikirkan apapun selain Atletico," imbuhnya.

Oblak bergabung dari Benfica pada 2014 lalu. Kiprahnya di klub ibu kota musim ini, telah mengantarkan Atletico meraih posisi kedua di La Liga. Namun dipastikan tak bisa mengejar Barcelona di pucuk klasemen.

"Atletico dapat tumbuh. Mereka telah tumbuh pesat dan pasti tidak akan berhenti sekarang, meski itu tidak mudah," katanya.

"Saya yakin Atletico akan tumbuh dan kami akan melihat apa yang terjadi dengan saya di sini. Untuk saat ini saya akan tetap tinggal hingga 2021. Jika saya melanjutkan (di Atletico), maka kami akan tumbuh bersama. Namun bila tidak, klub akan tumbuh juga," ujar pemain 25 tahun tersebut.

KEYWORD :

Liga Spanyol Atletico Madrid Jan Oblak




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :