Jum'at, 26/04/2024 12:00 WIB

Beginilah Akibat Hoax Menurut Cak Imin

Pada cuitan terakhir, Cak Imin, menggambarkan dampak negatif menyebar informasi-informasi yang tak sehat.

A Muhaimin Iskandar

Jakarta - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional 2017 tegaskan, wartawan dan media adalah lambang kehidupan bangsa. Karena itu Cak Imin menghimbau agar wartawan dan seluruh pegiat sosmed agar gunakan media secara akurat dan berimbang, bukan malah mengumbar-ngumbar kebencian.

"Janganlah kita pakai pena kita utk pupuskan tenggang rasa, persaudaraan dan empati, hanya krn beda pandangan. Inget lho, kebencian yang ditebarkan melalui tulisan bisa hilangkan harkat manusia dan mengurangi empati," tegas Cak Imin melalui akun @cakiminpkb

Tak pelak lagi dalam beberapa bulan terakhir, hampir konten media sosial penuh dengan pesan-pesan kebencian menyerang golongan tertentu yang berpotensi memecah belah kerukunan dalam berbangsa. Menanggapi hal itu Cak Imin melalui HPN 2017 menghimbau seluruh wartawan dan pegiat sosmed agar ujaran-ujaran kebencian dikurangi atau dikubur.

Pada cuitan terakhir, Cak Imin, menggambarkan dampak negatif menyebar informasi-informasi yang tak sehat. Menurutnya, menebarkan kebencian melalui rangkaian kata dan barisan kalimat di media akan menumpulkan pikiran kita. #HPN2017 #HariPersNasional2017

KEYWORD :

Cak Imin HPN2017 Maluku hoax




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :