Senin, 29/04/2024 05:24 WIB

Menpora Buka Festival Way Kambas

Di festival itu, hadir juga Menteri Tenaga Kerja, Hanif Dhakiri. Dia mengatakan, dalam konteks pengembangan pariwisata yakni harus tersedianya sumber daya.

Logo Kemenpora

Lampung - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi ternyata baru kali ini naik gajah. Persisnya saat membuka Festival Way Kambas, Kampung Timur Pesona Indonesia ke-16, Jumat (11/11).

Menpora menyampaikan bila festival ini baru pertama kali bagi dirinya. Dia bersyukur karena baru pertama kali naik gajah. "Saya akan mengabarkan ini ke umum, karena ada gajah-gajah yang luar biasa jinak. Tahun depan tidak cukup dihadiri seluruh warga kabupaten atau provinsi, tapi nasional dan dunia," kata Menpora dalam sambutannya.

Dikatakan Menteri Imam,  festival ini harus ditingkatkan terus demi kemajuan pariwisata di Lampung Timur. "Ayo keroyok festival ini karena tahun depan saya akan menganggarkannya bersama menteri lainnya," ungkapnya.

Di festival itu, hadir juga Menteri Tenaga Kerja, Hanif Dhakiri. Dia mengatakan, dalam konteks pengembangan pariwisata yakni harus tersedianya sumber daya. Mari sama-sama dukung agar Way Kambas menjadi pusat pariwisata bisa dikunjungi dari berbagai negara. "Harus sokong ini, untuk meningkatkan pariwisata," jelasnya.

Dalam acara itu dihadiri Ketua Komisi III DPR M Aziz Syamsudin, Komisi X DPR Rita, Wakil Bupati Zaiful Bokhari, Irwasda Polda Lampung, Dirjen KSDAE Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup Tachir Fathoni.

Kemudian, Deputi Riset Edukasi dan Pengembangan Badan Ekonomi Kreatif Ing Abdur Rohim Boy Berawi, Kabid Promosi Ekowisata Deputi Pemasaran Pariwisata Nusantara Kementerian Pariwisata Suryanto. Kepala Dinas Pariwisata Lampung dan Kepala Dinas Tenaga Kerja Lampung, serta pejabat Pemerintah Lampung Timur, camat, kepala desa, anggota kepolisian, TNI, lembaga, organisasi, masyarakat, dan pengusaha. (*)

Sementara, Bupati Lampung Timur Chusnunia mengaku semoga acara ini dapat berjalan lancar, bermanfaat untuk masyarakat dan alam.

"Ini festival ke-16, kali ini semua jajaran lebih lagi semangat, karena kami ingin pariwisata bangkit. Mungkin masih ada keluhan tentang gajah, tapi tidak boleh bermusuhan dengan alam," ujarnya. (reporter dan foto : Aliando)

KEYWORD :




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :