Jum'at, 26/04/2024 18:53 WIB

Musisi "Cello" Santos Luncurkan Single Perdana: "Indah Pada Akhirnya"

Video clip pertamanya yang dibuat di lokasi Teluk Penyu Cilacap dengan melodi yang indah dan romantis.

Pemain Cello, Santoso Nurhairani.

Jurnas.com - Santoso Nurhairani, seorang pemain cello yang sudah pernah bergabung dengan semua orchestra papan atas di Indonesia sejak 30 tahun yang lalu. Mulai dari Twilite Orchestra (dahulu: Twilight Orchestra) Addie MS, kemudian bermain di orkestra Erwin Gutawa, Purwa Caraka, Dian HP, Tohpati, Dwiki Dharmawan dan sampai sekarang masih aktif sebagai pemain cello di Magenta Orchestra Andi Rianto.

Di masa pandemi yang sulit ini, pria berumur 60 Tahun yang di kalangan musisi dikenal dengan nama Santos ini membuka sebuah channel di youtube untuk merilis lagu-lagu  gubahannya sendiri, dengan lagu pertama berjudul: Indah Pada Akhirnya.

“Saya mencoba tulis lagu-lagu  instrumental solo cello. Lagu-lagu sederhana yang “easy listening” dengan harapan dapat disukai oleh semua kalangan. Saya tidak meng-cover lagu terkenal atau main lagu klasik karena kemampuan saya juga terbatas,” demikian tutur pak Santos.

Ternyata lagu di video clip pertamanya yang dibuat di lokasi Teluk Penyu Cilacap dengan melodi yang indah dan romantis, cukup banyak mendapat pujian. Salah satunya dari maestro Addie MS yang memujinya di kolom comment. Sejak dirilis pada tgl 15 Maret, dalam hanya beberapa hari, video clipnya sudah ditonton hampir 2 ribu orang.

Untuk menonton musik pertamanya itu di link youtube: https://youtu.be/PftKcQMFkfw. Besar harapan kami semoga music video lagu “Indah Pada Akhirnya” ini bisa diterima oleh penikmat musik, tentunya tidak akan terwujud tanpa adanya dukungan dari teman-teman media yang kami hormati. Terima kasih atas dukungan untuk musisi senior: Santos. Dan Stay Safe, Healty & Positive.

Untuk musik selanjutnya, bagi Anda pengemar musik-musik indah karya musisi Cello Santos, Ikuti dan subscribe youtube miliknya: FLY:art

Music Credits:
Composer : Santoso Nurhairani
Cello: Santoso Nurhairani
Harp: Grace Carla
Audio Production: Billy P. Raharjo (Studio 57)

Video Credits:
Producer:  Filly Yanuar Mulyana
Director/Cameraman/Design: Filly Yanuar Mulyana
Video editor & Graphics: Neousis
Make up artist: Acher Salputra

KEYWORD :

Santoso Nurhairani Cello Video Clip Musikus Indonesia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :