Minggu, 28/04/2024 06:07 WIB

Wah, Jokowi-Ahok Sudah `Mengelus` Timsel KPU-Bawaslu?

Timsel Calon Angota KPU-Bawaslu 2017-2022 yang dibentuk Presiden Jokowi ditengarai kental dengan `titipan` Jokowi dan Ahok.

Jakarta - Pemerintah telah membentuk tim seleksi (timsel) calon komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Mereka nantinya akan menyeleksi calon anggota KPU dan Bawaslu periode 2017-2022 dari pemerintah untuk diajukan kepada DPR.

Sebagaimana termuat dalam UU No 15/2011 tentang Penyelenggara Pemilu, pemilihan calon komisioner KPU dan Bawaslu harus dilakukan enam bulan sebelum masa kerja komisioner KPU dan Bawaslu saat ini berakhir.

Dalam pemilihan komisioner, pemerintah terlebih dulu membentuk tim seleksi (timsel) sebagaimana diatur dalam pasal 17 UU Penyelenggaraan Pemilu. Ada pun seleksi calon komisioner KPU dan Bawaslu dijadwalkan pada Oktober 2016 oleh pemerintah yang selanjutnya diajukan kepada DPR.

Menariknya, dalam Keppres Timsel bernomor 98/P Tahun 2016, disebutkan bahwa timsel ini bertugas membantu Presiden Jokowi untuk menetapkan calon anggota KPU dan Bawaslu periode 2017-2022 yang akan diajukan ke DPR.

Nah, nama-nama dalam timsel ini ditengarai sebagai sosok pendukung Jokowi-Ahok. Misalnya Saldi Isra yang terpilih menjadi Ketua Timsel, adalah pendukung setia Jokowi dan kini mendapat jatah sebagai Komisaris Utama PT Semen Padang.

Nama lain yang mendapat sorotan adalah Hamdi Muluk. Dia kabarnya menyambi sebagai konsultan politik Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), diantaranya melalui berbagai survei di Lembaga Psikologi Politik UI.

Jika isu ini benar, maka berbagai manuver politik menuju Pilpres 2019 memang sudah disiapkan.

Timsel Calon Komisioner KPU-Bawaslu 2017-2022

Ketua merangkap Anggota: Saldi Isra
Wakil Ketua merangkap Anggota: Ramlan Surbakti
Sekretaris merangkap Anggota: Soedarmo

Anggota :
1. Widodo Ekatjahjana
2. Valina Singka Subekti
3. Hamdi Muluk
4. Nicolaus Teguh Budi Harjanto
5. Erwan Agus Purwanto
6. Harjono
7. Beti Alisjahbana
8. Komarudin Hidayat

KEYWORD :

Timsel KPU Bawaslu Saldi Hamdi Jokowi Ahok




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :