Jum'at, 10/05/2024 03:54 WIB

Messi Bikin Rekor Cetak Gol ke-400 Liga Spanyol

Namun bukan berarti Messi bisa disandingkan dengan Ronaldo. Pasalnya, CR7 baru merumput merumput di kompetisi itu pada 2009 memperkuat Real Madrid.

Penyerang Barcelona, Lionel Messi

Jakarta - Lionel Messi membukukan catatan rekor sendiri saat kemenangan Barcelona melawan Eibar 3-0 pada laga pekan ke-19 La Liga Spanyol 2018/2019, di Stadion Camp Nou, Minggu (13/1) waktu setempat.

Pada laga tersebut, Messi mencetak  gol ke-400 pada menit ke-53. Sebelumnya, Luis Suarez membuka gol keunggulan Barcelona  pada menit ke-19. Dan Suarez  menutup gol kemenangan Barca pada menit ke-59.

Dengan gol itu, Messi tercatat sebagai penyerang paling menyeramkan di Liga Spanyol dengan mencetak 400 gol sepanjang kariernya di kompetisi tersebut. Dia mencetak gol perdananya untuk Barcelona ke gawang Albacete pada 1 Mei 2005.

Dalam catatannya, gol ke-100 Messi tercetak  pada 2010 ke gawang Almeria. Kemudian pada 2013 mengemas gol ke-200 usai mencetak gol ke gawang Osasuna. Dan gol ke-300 genap dilesakkan pada 2016 ke gawang Sporting Gijon pada Februari 2016.

Untuk mencapai gol ke 400 ini, Messi hanya butuh dua tahun. Sehingga, catatan Messi jauh mengalahkan Cristiano Ronaldo yang hanya mencetak 311 gol di La Liga Spanyol.

Namun bukan berarti Messi bisa disandingkan dengan Ronaldo. Pasalnya, CR7 baru merumput merumput di kompetisi itu pada 2009 memperkuat Real Madrid.

KEYWORD :

Lionel Messi Christiano Ronaldo Liga Spanyol




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :