Kamis, 02/05/2024 15:33 WIB

Cak Imam Bakal Dianugerahi Datuk Sri oleh Kerajaan Malaka

Menpora menyambut positif setiap kegiatan BKPRMI  yang rutin dan menggerakkan anak muda. 

Menpora Imam Nahrawi saat menerima pengurua BKPRMI dan DMDI Singapura

Jakarta - Menpora Imam Nahrawi menerima Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) yang dipimpin Ketua Umum Said Aldi Al Idrus di Ruang Kerja Graha Pemuda Lantai 10, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (8/8) siang. Kehadiran BKPRMI bersama Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Singapura Zuraimi Jummat, dimaksudkan melaporkan beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan beberapa bulan mendatang. Termasuk penghargaan Datuk Sri yang akan diberikan Kerajaan Malaka kepada Cak Imam.

Menpora menyambut positif setiap kegiatan BKPRMI  yang rutin dan menggerakkan anak muda. "Saya menyambut positif setiap kegiatan BKPRMI yang menggerakkan banyak anak muda, dan luar biasanya lagi karena mampu eksis tanpa membebani yang lain," sambut Menpora.

Ketua Umum melaporkan, pertama, akan digelar Jambore BKRMI di Banjarmasin Kalimantan Selatan, pada tanggal 13-16 September 2017 yang diikuti 3000 peserta seluruh Indonesia memperebutkan Tropi Tetap Menpora yang ke-3. Bersamaan dengan itu diadakan pula Festival Anak Sholih dan Festival Makanan Halal yang diinisiasi bersama DMDI dan 22 negara anggota DMDI seluruh dunia turut serta berpartisipasi. Kedua, pada tanggal 13-15 Oktober 2017 akan dilangsungkan Jambore HIPMI Perguruan Tinggi se-ASEAN di Medan Sumatera Utara yang diikuti 4000 peserta memperebutkan Tropi Menpora yang ke-2. 

Dalam kesempatan tersebut Ketua DMDI Singapura menyampaikan bahwa atas kepedulian dan upaya nyata dibidang kepemudaan dan keolahragaan, Menpora akan diberikan anugerah gelar Datuk Sri dari Ketua DMDI dari Kerajaan Malaka di Malaysia pada bulan Oktober mendatang. Menanggapi rencana tersebut, Menpora menyampaikan terima kasih dan DMDI berkontribusi nyata kepada eratnya persahabatan dan perdamaian di kawasan ASEAN. "Terima kasih saya sampaikan kepada DMDI, saya melihat bahwa DMDI berkontribusi nyata terhadap perdamaian dan persahabatan di kawasan ASEAN. Untuk Festival Makanan Halal semoga semakin memberikan ruang yang luas kuliner nusantara yang beraneka ragam untuk tampil dan dikenal banyak orang dari berbagai negara" kata dia.

Turut mendampingi, Plt Deputi Pengembangan Pemuda Jonni Mardizal, Stafsus Bidang Kepemudaan Zainul Munasichin, DMDI Singapura Tonny Lim, HIPMI PT Banten Adnan Ibrahim, DMDI Indonesia Saed Reza dan Akbar Siregar, BKPRMI Affandi Alfan dan Eko Prabowo.

KEYWORD :

info pemuda dan olahraga menpora imam nahrawi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :