Senin, 29/04/2024 23:45 WIB

Trump Perintahkan Korea Selatan Bayar Rp13 Triliun

Komen Trump yang menyatakan bahwa Korea Selatan harus membayar seluruh biaya pemasangan anti misile atau biasa disebut THAAD menimbulkan protes.

Protes Atas Pemasangan THAAD (Foto; Koreaboo)

Washington DC - Komentar Presiden Amerika Serikat, Donald  Trump yang menyatakan bahwa Korea Selatan harus membayar seluruh biaya pemasangan anti misile atau biasa disebut THAAD, menimbulkan protes di kalangan warga dan pejabat resmi Korea Selatan.

Seorang pakar kebijakan luar negeri menyebut ucapan Trump itu tidak tahu malu. Trump saat diwawancarai Reuters mengatakan,
"saya memberitau Korea Selatan bahwa akan sangat layak sekali jika mereka mau membayar," ia menambahkan bahwa THAAD itu
adalah sistem yang bernilai triliunan.

CNN melansir, pemasangan anti misile THAAD ini sebenanrnya dilakukan untuk mengurangi ancaman dari rudal Korea Utara. Namun program itu juga menuai
banyak kontroversi di kalangan masyarakat Korsel. Bahkan menyebabkan rusaknya hubungan China dan negeri ginseng tersebut.

Euan Graham, direktur Lowy Institute`s international security program menyatakan komen Presiden Amerika itu telah merusak
aliansi AS-Korsel.

Tidak sampai disitu Presiden Trump semakin memperumit permasalahan ini dengan mengancam akan menghentikan akta perdagangan
bebas antara AS dan Korea Selatan.

KEYWORD :

Korea Selatan Amerika Serikat THAAD




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :