Selasa, 14/05/2024 18:29 WIB

Jangan Mager, Inilah Penyakit yang Bisa Timbul Karena Mager

Kebiasaan malas gerak alias gaya hidup sedenter adalah pola perilaku manusia yang minim aktivitas atau gerakan fisik.

Dampak Mager ( Foto : Kumparan )

Jakarta, Jurnas.com - Penyakit akibat kurang/malas gerak perlu benar-benar diperhatikan setiap orang.

Pasalnya, sekarang ini banyak orang yang cenderung malas bergerak. Tentunya tidak terlepas dari berbagai kemudahan yang tersedia karena teknologi.

Jurnas.com telah merangkum tentang penyakit akibat kurang gerak.

Obesitas

Kurang bergerak dapat mengakibatkan penumpukan lemak di dalam badan..

Hal ini tentunya perlu dihindari karena obesitas , salah satu penyakit kronis yang dapat menyebabkan penurunan kualitas hidup.

Penyakit ini dapat diobati, namun tentu bisa mencegahnya terjadi dengan berolahraga dan banyak bergerak.

Berisiko Stroke

Sebuah studi di Amerika Serikat yang dilakukan oleh Aerobics Research Center menunjukkan bahwa aktivitas fisik mampu mengurangi risiko stroke pada pria hingga sebesar 60%.

Sedangkan studi lain yang diterbitkan dalam Nurses Health Study menjelaskan bahwa wanita yang cukup beraktivitas fisik memiliki peluang terhindar dari stroke dan serangan jantung sebesar 50%

Risiko Serangan Ostroporisis

Kebiasaan malas gerak akan membuat tubuh kehilangan massa otot sehingga otot akan lemah. Selain itu tubuh juga akan mengambil kalsium tulang. Hal ini menyebabkan kepadatan tulang akan berkurang drastis.

Apabila dibiarkan, ini bisa mengakibatkan tulang keropos atau yang biasa disebut dengan osteoporosis yang tak hanya dialami oleh orang tua saja, namun kaum yang lebih muda pun bisa mudah terkena osteoporosis.

Risiko Diabetes

Kondisi ini bisa terjadi, jika kita menghabiskan kira-kira 70% dari waktu seharian dengan duduk dan tiduran, maka akan berisiko mengalami resistensi insulin.

Sehingag, dapat menyebabkan meningkatnya kadar gula dalam darah sehingga mengakibatkan seseorang berpeluang terserang diabetes.

Oleh karena itu, pentingnya mempertahankan kadar glukosa pada darah secara tepat.

KEYWORD :

Mager akibat




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :