Senin, 29/04/2024 19:26 WIB

Kesehatan

Hindari Tiga Hal Pemicu Hilangnya Konsentrasi

Setiap orang butuh konsentrasi untuk menyelesaikan segala jenis pekerjaannya. Ada banyak kasus di mana kehilangan konsentrasi dapat menyebabkan malapetaka. Apa saja?

Jakarta - Setiap orang butuh konsentrasi untuk menyelesaikan segala jenis pekerjaannya. Ada banyak kasus di mana kehilangan konsentrasi dapat menyebabkan malapetaka. Misalnya saja, jika tidak berkonsentrasi saat mendengarkan guru mengajar di kelas, maka kamu akan bingung dengan materi yang telah dijelaskan, dan berpeluang gagal dalam ujian. Contoh kasus lainnya, jika tidak berkonsentrasi dalam menyetir, maka kamu mungkin akan mengalami kecelakaan.

Mengapa manusia bisa kehilangan konsentrasi? Berikut ini ulasan yang berhasil kami rangkum dari Web MD:

MEDIA SOSIAL : Siapa sih yang tidak kenal dengan media sosial (medsos) yang keberadaannya makin sulit dipisahkan dengan kebutuhan manusia modern. Meskipun media sosial hadir untuk mempermudah komunikasi semua orang di belahan dunia, nyatanya dapat merusak konsentrasi kamu.

Coba saja introspeksi, jika sudah gandrung dengan media sosial, segalanya bisa jadi dilupakan. Entah itu makan, belajar, atau melakukan kegiatan-kegiatan sosial di lingkungan sekitar. Bahkan, media sosial dapat menjadi penganggu konsentrasi saat bekerja. Sebab daya tarik untuk saling berkomunikasi via dunia maya sangat tinggi. Sehingga melalaikan pekerjaan yang seharusnya dapat diselesaikan tepat waktu.

Solusinya adalah dengan menghindari untuk membuka media sosial saat sedang bekerja, belajar, atau ketika melakukan kegiatan lainnya. Jika merasa kesulitan, cobalah untuk belajar di tempat yang tidak memiliki koneksi internet, sehingga kemungkinan untuk berselancar di dunia maya lebih kecil.

GADGET : Sadar atau tidak, selain mendekatkan semua orang, gadget seperti handphone, laptop, dan tablet, juga dapat menjauhkan orang. Sebab, jika sudah keranjingan gadget, maka si pemakai lebih memilih sibuk dengan gadget ketimbang melakukan komunikasi verbal dengan teman atau keluarga.

Karena sibuk dengan gadget, maka konsentrasi pun ikut terganggu. Gadget yang menimbulkan candu dapat memecah konsentrasimu pada saat kamu butuh berkonsentrasi lebih keras.

Solusinya adalah saat bekerja, atur gadget (khususnya handphone) dalam keadaan diam (silent). Ini akan membantu kamu untuk tidak mengecek HP sewaktu-waktu.

BOSAN : melakukan hal yang sama setiap hari kadang membuat kamu bosan. Jangan sepelekan rasa bosan, sebab bila sudah berlarut-larut, dapat menciptakan kondisi di mana kamu menjadi sulit untuk berkonsentrasi.

Solusinya, coba kamu buat agenda khusus untuk menyegarkan pikiranmu dari penatnya pekerjaan atau rasa mumet pelajaran di bangku sekolah atau kuliah. Cara sederhana yang bisa kamu lakukan bisa dengan mendengarkan radio, menonton TV, atau pergi ke bioskop bersama teman-teman.

KEYWORD :

Gaya hidup konsentrasi pekerjaan stress




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :