Senin, 13/05/2024 14:03 WIB

Elneny Cedera, Arteta Minta Arsenal Beli Gelandang Baru

Elneny Cedera, Arteta Minta Arsenal Beli Gelandang Baru

Mohamed Elneny dan Mikel Arteta (Foto: Goal)

London, Jurnas.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta meminta klub mendatangkan gelandang baru dari bursa transfer musim dingin, di tengah kekhawatiran cedera Mohamed Elneny.

Padahal The Gunners baru saja mendatangkan dua pemain anyar bulan ini, yakni Leandro Trossard dari Brighton dengan banderol 26 juta pounds, dan Jakub Kiwior dari Spezia dengan harga 20 juta pounds.

Namun, cedera yang dialami Elneny dalam sesi latihan klub, berpeluang membuat sang pemain absen di sisa pertandingan musim ini.

"Ada kekhawatiran (cedera hingga akhir musim), terutama karena Mo adalah pemain yang tidak pernah mengeluh tentang apapun. Dia memiliki beberapa masalah dengan lututnya yang sedang kami nilai saat ini, dan kami harus melihat perkembangannya," kata Arteta dikutip dari Goal pada Rabu (25/1) kemarin.

Cedera Elneny membuat Sambi Lokonga sebagai satu-satunya pelapis alami yang tersisa untuk Thomas Partey. Sayangnya, pemain Belgia itu belum menunjukkan performa meyakinkan sejak bergabung dari Anderlecht. Inilah alasan Arteta butuh gelandang baru.

"Ya, idealnya kami membutuhkan lebih banyak perlindungan di lini tengah jika kami bisa. Di pasar ini cukup rumit untuk melakukan itu. Jika ada hal lain yang tersedia yang dapat membuat kami lebih baik, kita lihat saja," sambung Arteta.

Arsenal saat ini memuncaki klasemen sementara Liga Inggris. Selanjutnya, The Gunners akan bertandang ke markas Manchester City pada Sabtu akhir pekan ini, untuk pertandingan putaran keempat Piala FA.

KEYWORD :

Mohamed Elneny Arsenal Mikel Arteta




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :