Senin, 29/04/2024 20:45 WIB

ISIS Bertanggungjawab Atas Serangan Malam Tahun Baru di Turki

Pelaku tunggal penembakan massal ini masih diburu pihak keamanan Turki.

Tentara ISIS di di Suriah

Islamic State di Irak dan Syiria (ISIS) mengaku bertanggung jawab atas penembakan massal pada malam Tahun Baru di klub malam Reina di Istanbul yang menewaskan 39 orang.  Klaim ISIS itu disampaikan lewat salah satu saluran Telegram-nya yang sebelumnya juga kerap dipakai ISIS.

ISIS menyebut, serangan dilancarkan serdadunya terhadap salah satu klub malam paling terkenal itu. Tidak lain karena Turki yang merupakan anggota NATO, merupakan koalisi anti-ISIS pimpinan AS yang Agustus silam melancarkan serangan ke Suriah untuk mengusir ISIS dari perbatasan Turki-Suriah.

Pelaku tunggal penembakan massal ini masih diburu pihak keamanan Turki. Si penembak massal diyakini berasal dari Asia Tengah dan memiliki kaitan dengan ISIS, lapor surat kabar Turki, Hurriyet. Polisi Turki menyebarluaskan foto hitam putih yang sudah buram mengenai terduga pelaku yang diambil dari rekaman CCTV.

Penembakan di klub malam Reina yang terletak di pantai Selat Bosphorus, Istanbul, menewaskan 39 orang. Ternyata, 28 korban tewas diantaranya merupakan warga negara asing dan hanya 11warga Turki.  Korban warga asing termasuk tujuh warga Arab Saudi, empat warga Irak, dua warga Tunisia, satu warga Suriah, satu warga Kanada, satu warga Israel, satu warga Lebanon dan satu warga Kuwait.

KEYWORD :

ISIS Teroris Turki




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :