Minggu, 28/04/2024 05:18 WIB

Event

IMI Komitmen Ciptakan Standarisasi Perlombaan Otomotif

Ikatan Motor Indonesia (IMI) berkomitmen untuk terus menciptakan standarisasi perlombaan otomotif di Tanah Air.

Indonesia Open Championship X-Offroad Racing / Pertamina

Jakarta - Ikatan Motor Indonesia (IMI) berkomitmen untuk terus menciptakan standarisasi perlombaan otomotif di Tanah Air.

Keseriusan IMI tersebut kembali ditegaskan dalam workshop dan ujian bertajuk Sharing Perspectives, yang diselenggarakan di Hotel Ambhara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada 25-26 Otober 2016.

Melalui diskusi workshop yang digelar selama dua hari penuh itu, IMI berupaya meningkatkan standar yang ideal dalam melangsungkan setiap gelaran otomotif di Indonesia.

Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia, Sadikin Aksa, menyatakan, diperlukannya standarisasi pengetahuan event terbaru untuk setiap penyelenggara.

“Promotor nasional saat ini belum memiliki standar kualitas yang sama, maka dari itu diperlukan pengetahuan baru bagi para penyelenggara event agar standarisasi yang ideal dalam perlombaan ajang otomotif serta kegiatan-kegiatan wisata lainnya dapat segera tercipta,” ujar pria yang akrab disapa Ikin ini.

Ikin mengakui bahwa minimnya pengetahuan para penyelenggara event menyebabkan mereka tidak mengetahui prosedural yang seharusnya diperhatikan ketika akan membuat suatu perlombaan. Ia berharap agar ke depannya workshop seperti ini dapat dilakukan secara berkala.

“Masih banyak yang perlu diperbaiki dari dunia otomotif di Tanah Air, seperti halnya dari segi bisnis atau komersialisasi yang sebenarnya sangat diperlukan dalam dunia olahraga otomotif, namun masih dipandang sebelah mata oleh banyak pihak,” papar Ikin.

Acara Sharing Perspectives diikuti oleh kurang lebih sebanyak 40 pihak yang terdiri dari Promotor Nasional, penyelenggara event, hingga klub-klub otomotif. Mereka datang dari seluruh penjuru Tanah Air untuk berkumpul bersama, dan bertukar pikiran guna mendapatkan pengetahuan baru seputar dunia olahraga otomotif.

Nantinya, berbagai saran atau masukan yang diperoleh IMI dari promotor atau penyelenggara event nasional ikut dalam workshop ini akan dibahas dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IMI, yang rencananya bakal diselenggarakan di Ciater, Jawa Barat, pada 13-15 Desember 2016 mendatang. [rafa]

 

 

KEYWORD :

IMI Otomotif Perlombaan Otomotif Olahraga Otomotif




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :