Selasa, 14/05/2024 05:26 WIB

Berhentikan Rombongan, Ambil Bunga Liar Pinggir Jalan untuk Dilestarikan

Bahagia itu sederhana

Ngatawi Adisuwito, seorang staf Yayasan Kebun Raya Indonesia (YKRI)

Jakarta, Jurnas.com - Seorang Staf di Yayasan Kebun Raya Indonesia (YKRI) Ngatawi Adisuwito menuturkan kisah, bagaimana ia kerap diminta oleh Megawati Soekarnoputri mengambil pohon bunga di pinggir jalan, kemudian ditanam, dirawat, dan dikembangkan.

"Bahagia itu sederhana. Ketika melihat pohon itu tumbuh dan berkembang, Ibu Megawati sangat senang," ujar Ngatawi dalam peluncuran buku "Merawat Pertiwi, Jalan Megawati Soekarnoputri Melestarikan Alam" di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta, Rabu (24/3/2021).

Ngatawi bercerita, pada suatu hari dalam satu rangkaian perjalanan Megawati di Bali, Megawati yang sangat jeli, melihat bunga liar di pinggir jalan. Megawati meminta rangkaian rombongan berhenti.

"Ibu memanggil saya di mobil bagian belakang, lalu saya segera lari ke depan,
membawa garden tools, untuk dapat mengambil bagian tanaman liar yang dimaksud Ibu Megawati. Dan rangkaian Ibu Megawati menunggu sampai saya selesai mengambil tanaman liar itu," kata Ngatawi.

Tanaman itu lalu dibawa oleh Megawati, dirawatnya, diperbanyak dalam pot-pot.

"Ibu Megawati akan sangat bersuka cita ketika tahu tanaman liar yang diambil dari tepi jalan itu hidup dan berkembang. Bahagia itu sederhana," kata Ngatawi.

Menurut Ngatawi, bagi Megawati, kebahagiaan itu bukan mengenai harga tanaman tersebut. Tapi karena semua tanaman liar yang dirawat itu bernilai dan bermanfaat.

"Itulah salah satu cara Ibu Megawati dalam menghargai dan memelihara keutuhan ciptaan Tuhan. Saya menjadi saksi, Ibu Megawati merawat Pertiwi," pungkas Ngatawi.

Kepala Kebun Raya Bogor, Hendrian, mengatakan pihaknya sangat menaruh hormat terhadap komitmen kongkrit Megawati terhadap kelestarian lingkungan dan konservasi tumbuhan di Indonesia.

Terutama konservasi tumbuhan dalam eksitu, dalam bentuk kebun raya, yang hasilnya bisa dilihat di berbagai tempat di Indonesia.

"Perhatian dan dukungan beliau menjadi pemantik api semangat bagi kami semua, untuk memelihara dan melestarikan keanekaragaman tumbuhan di Indonesia," kata Hendrian.

Di acara itu, Megawati hadir secara virtual dari kediamannya di Jalan Teuku Umar, Jakarta. Di DPP PDIP, dipimpin oleh Sekjen Hasto Kristiyanto yang hadir bersama Ketua DPP PDIP I Made Urip. Hadir juga Menteri Sosial Tri Rismaharini, mantan Menteri Pertanian Bungaran Saragih, mantan Menteri Lingkungan Hidup Sonny Keraf.

KEYWORD :

Yayasan Kebun Raya Indonesia Merawat Pertiwi Megawati Soekarnoputri




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :