Senin, 13/05/2024 20:13 WIB

Manajer Inggris Akui Sempat Terjangkit Virus Corona

Manajer Inggris Gareth Southgate mengonfirmasi bahwa dia tertular virus corona bulan lalu. 

Raheem Sterling bersama pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate

Jakarta, Jurnas.com - -decoration:none;color:red;font-weight:bold">Manajer Inggris -decoration:none;color:red;font-weight:bold">Gareth Southgate mengonfirmasi bahwa dia tertular virus corona bulan lalu. Namun menurutnya, ia telah pulih dan semuanya baik-baik saja sekarang.

Laporan itu muncul menjelang pertandingan Nations League hari Minggu di Belgia bahwa pelatih Three Lions dinyatakan positif sekitar 25 Oktober dan mengisolasi diri di rumah di North Yorkshire.

Asosiasi Sepakbola menolak untuk mengomentari laporan Minggu, tetapi Southgate mengkonfirmasi tes positif setelah kekalahan 2-0 di Leuven.

"Begini, saya memang terkena virus. Tapi, saya beruntung (itu) tidak seserius banyak orang di negara kami," katanya dilansir Sportmole, Senin (16/11).

"Tapi, ya, tidak menyenangkan, bukan sesuatu yang kamu pilih untuk dimiliki. Tapi semuanya baik-baik saja sekarang."

Kekalahan 2-0 dari Belgia membuat Timnas Inggris harus mengubur impiannya masuk finap United National League musim ini. 

KEYWORD :

Virus Corona Manajer Inggris Gareth Southgate -




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :