Jum'at, 10/05/2024 16:29 WIB

Pecat Conte, Chelsea Tekor Rp469 Miliar

Chelsea dikabarkan harus membayar lebih dari 26 juta poundsterling atau Rp469 miliar, saat memecat Antonio Conte pada awal musim 2018-2019 lalu.

Antonio Conte

London, Jurnas.com - Chelsea dikabarkan harus membayar lebih dari 26 juta poundsterling atau Rp469 miliar, saat memecat Antonio Conte pada awal musim 2018-2019 lalu.

Biaya tersebut digunakan sebagai kompensasi kepada pelatih asal Italia itu, staf pelatih di bawah Conte, serta biaya hukum.

Dikutip dari FourFourTwo pada Selasa (7/1), Conte dipecat oleh Chelsea pada Juli 2018 setelah dua tahun memimpin, dan kemudian digantikan oleh Maurizio Sarri.

Bersama The Blues, Conte berhasil mempersembahkan gelar Liga Premier 2017, tetapi diberhentikan setahun kemudian dengan 12 bulan tersisa pada kontraknya, setelah klub tersebut berada di urutan kelima, dan gagal lolos ke Liga Champions.

Conte juga membawa Chelsea meraih kemenangan di Piala FA 2018, dengan kemenangan 1-0 atas Manchester United di final.

Conte bukan satu-satunya pelatih yang membuat Chelsea merogoh kocek dalam-dalam saat dipecat. Pada 2004, The Blues juga membayar lebih dari 90 juga poundsterling sebagai kompensasi.

KEYWORD :

Antonio Conte Chelsea




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :