Senin, 06/05/2024 11:28 WIB

INTERNASIONAL

Pasca Teror Manchester dan Jakarta, Singapura Intensifkan Patroli

Singapura pada Kamis (24/5) tengah mengintensifkan pemeriksaan dan patroli di lokasi-lokasi menyusul serangan di Manchester dan Jakarta

Petugas kepolisian berpatroli di jalan-jalan di Singapura. (Foto: Winnie Goh)

Singapura- Kementerian Dalam Negeri (MHA) Singapura pada Kamis (24/5) tengah mengintensifkan pemeriksaan dan patroli di lokasi-lokasi tertentu menyusul serangan bom di Manchester dan Jakarta.

Channelsewsasia melansir, kementerian tersebut mengatakan pihaknya akan terus memantau perkembangan secara ketat dan mengkalibrasi tindakan pengamanan sesuai dengan lingkungan ancaman.

MHA juga mengatakan setiap orang memiliki peran penting menjaga Singapura tetap aman, dan mengingatkan masyarakat untuk menghubungi polisi di 999 atau Pusat Terorisme ISD di nomor 1800-2626-473 jika melihat sesutu mencurigakan.

Jakarta diguncang bom bunuh diri di stasiun bus di Kampung Melayu, Jakarta Timur pada Rabu (24/5) malam. Kedua pelaku teror tewas bersama ledakan bom tersebut, dan tiga polisi lainnya. Sementara, lima petugas polisi dan lima warga sipil juga terluka.

Dua hari sebelumnya, 22 orang tewas teror bom di Manchester, Inggris, tempat penyanyi Ariana Grande konser. Polisi Inggris telah menahan pria berusia 23 tahun yang diduga pelaku serangan tersebut. Pemerintah Inggris menaikkan tingkat ancaman teror nasional dari yang parah sampai yang kritis.

KEYWORD :

Bom Manchester Inggris Jakarta Indonesia




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :