Minggu, 28/04/2024 20:34 WIB

Euro Management Indonesia Kembali Kirim Siswa ke Luar Negeri

Melalui kerjasama dengan negara-negara maju, EMI berupaya membangun jaringan yang baik dan memberikan persiapan matang bagi para pemuda Indonesia.

Euro Management Indonesia kembali memberangkatkan pelajar ke negeri.

Jakarta – Konsultan pendidikan internasional, Euro Management Indonesia (EMI) telah memberangkatkan ribuan pemuda untuk melanjutkan studi ke luar negeri. Melalui kerjasama dengan negara-negara maju, EMI berupaya membangun jaringan yang baik dan memberikan persiapan matang bagi para pemuda Indonesia yang ingin melanjutkan studinya ke luar negeri.

Kali ini, tradisi itu dilanjutkan oleh Aisyah Khoirunisa Muhammad. Siswi SMA Labschool Rawamangun ini akan melanjutkan studinya ke Inggris. Aisyah berhasil diterima di Imperial College London, jurusan Teknik Sipil.

"Saya punya cita-cita membangun bisnis sendiri. Maka dari itu saya memilih studi di Inggris. Saya juga termotivasi oleh bapak saya yang pernah kuliah di luar negeri," ujar Aisyah di Jakarta, Selasa (23/5).

Ia mengatakan belajar di luar negeri akan lebih memberinya pengalaman baru. Terlebih, fasilitas pendidikan di negara maju seperti Inggris juga sangat menunjang dalam meningkatkan pengetahuan dan kompetensi.

"Yang penting pelajari dulu lingkungannya, di sana (luar negeri) cocok sama kita nggak. Cari tahu studi yang ingin kita tempuh, jangan takut, dan percaya diri saja agar bisa survive di sana," ungkap peraih nilai Ujian Sekolah tertinggi se- Labschool Rawamangun ini.

Menurut koordinator orangtua siswa SMA Labschool Rawamangun, Anggoro Budi Susilo, pada tahun ini siswa SMA Labschool Rawamangun yang melanjutkan belajar keluar negeri ada sebanyak 21 siswa.

"Tahun ini ada 21 siswa dari 256 lulusan, ada yang melanjutkan studi di Jerman, Jepang, Belanda, Rusia, dan Inggris. Jadi hampir rata-rata 10 sampai 15 % lulusan Labschool itu keluar negeri," kata Anggoro kepada wartawan di Gedung Panti Prajurit, Tebet, Jakarta Selatan.

Empat di antaranya sedang mengikuti pendidikan bahasa asing di Euro Management Indonesia untuk persiapan studi ke Jerman, yaitu Aisyah Khoirunisa Muhammad, Muhammad Rasydan Ali Nur Angdhita, Dimas Satrio Pradhana, dan Aulia Laily Nur Sabrina.

Presiden Direktur (CEO) Euro Management Indonesia, Bimo Joga Sasongko mengatakan, siswa berprestasi seperti Aisyah dapat menjadi inspirasi bagi para pelajar, khususnya siswa Labschool Rawamangun lainnya agar berjuang menempuh pendidikan di luar negeri.

"Saya berharap dengan beasiswa ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi para siswa Labschool Rawamangun untuk dapat melanjutkan studi di luar negeri" ucap Bimo.

KEYWORD :

Euro Management Indonesia Beasiswa




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :