Selasa, 30/04/2024 08:09 WIB

Refleksi Akhir Tahun 2022, PDIP Kuatkan Konsolidasi

PDI Perjuangan Menjadikan 2022 sebagai Tahun Konsolidasi Menyeluruh.

Hasto Kristiyanto, Sekjen PDIP

Jakarta, Jurnas.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menegaskan partainya terus memperkuat konsolidasi kerakyatan, sebagai salah satu wujud rasa syukur kepada Tuhan terhadap apa yang dicapai PDIP selama tahun 2022 ini.

Adapun ini disampaikan Hasto dalam jumpa pers Refleksi Akhir Tahun 2022 dan Harapan Menuju Tahun 2023 yang digelar secara daring. Hadir juga sejumlah pengurus DPP PDIP diantaranya Mindo Sianipar, Yanti Sukamdani, Nursyiwan, dan Sadarestuwati.

"PDI Perjuangan mengucapkan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa bahwa tahun 2022 menjadi tahun konsolidasi secara menyeluruh yang diwarnai dengan kegiatan turun ke bawah bersama rakyat, membangun Desa Kuat, Indonesia Maju dan Berdaulat," kata Hasto, Jumat (30/12/2022).

Menurut Hasto, pada 2022 seluruh tiga pilar partai telah bersinergi dan bergotong royong mengatasi Pandemi Covid-19. Kegiatan partai melalu gerakan penghijauan, menanam 10 tanaman pendamping beras, membersihkan sungai.

"Kampanye makanan bergizi dengan harga terjangkau, serta gerakan hidup sehat melalui Senam Cinta Tanah Air diterima secara luas oleh masyarakat Indonesia," ungkap Hasto.

PDIP di tahun 2022, lanjut dia, juga terus melakukan institusionalisasi partai politik yang ditandai dengan pembangunan kantor Partai. Di mana Selama 2 tahun terakhir telah dibangun 112 kantor partai sebagai pusat pengorganisasian partai.

"Kantor partai merupakan rumah rakyat, dan dimiliki partai menjadi asset tetap partai yang tidak boleh diperjual belikan. PDI Perjuangan juga tercatat sebagai partai yang selama 3 tahun berturut-turut menjadi partai dengan kategori informatif. PDI Perjuangan juga satu-satunya Partai di Asia dengan standar kualifikasi manajemen ISO 9001:2015," katanya.

"Atas berbagai upaya pelembagaan Partai tersebut, PDI Perjuangan mendapatkan apresiasi dengan elektoral partai yang tertinggi berkisar 24-26%. Kepercayaan rakyat ini menjadi modal optimisme memasuki tahun politik 2023," tandas Hasto Kristiyanto.

KEYWORD :

Refleksi Akhir Tahun 2022 PDI Perjuanhan Konsolidasi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :