Senin, 29/04/2024 12:08 WIB

Asian Games 2018

Banten Juga Kebagian Tuan Rumah

Banten diikutkan sebagai tempat penyelenggara untuk menggelar cabang olahraga yang tidak bisa diselenggarakan di Jakarta.

ICE (International Convention and Exshibition) BSD Tangerang

Tangerang - Meski  Asian Games 2018/" style="text-decoration:none;color:red;font-weight:bold">Asian Games 2018 akan digelar di Jakarta dan Palembang, namun Provinsi Banten yang bertetangga dengan Ibukota, juga akan kebagian menjadi tempat penyelenggaraan seperti halnya Jawa Barat. Untuk Provinsi Banten, sarana dan prasarana yang akan banyak digunakan adalah ICE BSD Tangerang.

Banten diikutkan sebagai tempat penyelenggara untuk menggelar cabang olahraga yang tidak bisa diselenggarakan di Jakarta. Meski belum diumumkan pasti cabor apa yang akan dipertandingkan di Banten, namun sejumlah cabor sudah disebut-sebut akan digelar di sana.  Seperti Tinju, Judo, Taekwondo, Kabaddi, Karate, Sepak Takraw dan Squash dan bola voli.

Banten sebagai tuan rumah berdasarkan SK Presiden Nomor 12 Tahun 2015 tentang Penunjukan Tuan Rumah Asian Games dan Penunjukan Gubernur Sebagai Penanggungjawab. Keputusan tersebut hasil tinjauan pemerintah pusat dan organisasi olahraga internasional,” kata Kepala Bidang Prestasi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Banten, Djajuli Hasan.

Paska ditetapkannya Provinsi Banten sebagai salah satu daerah di Indonesia yang akan menjadi tuan rumah Asian Games 2018/" style="text-decoration:none;color:red;font-weight:bold">Asian Games 2018 nanti, maka Pemprov Banten tidak mau ambil resiko gagal menjadi tuan rumah, sehingga Pemprov akan terus melakukan koordinasi dengan pemerintah kabupaten/kota, untuk bersama-sama menyiapkan segala hal yang dibutuhkan.

“Pada awalnya kita (Pemprov, red) diberi kepercayaan untuk memfasilitasi empat cabor saja, setelah dikaji ulang, akhirnya Banten dianggap mampu memfasilitasi delapan cabang olahraga,” tambah Djajuli. “Sarana dan prasarana di ICE BSD Tangerang, cukup memadai, kegiatan akan diselenggarakannya di sana,” lanjutnya.

Ditunjuknya Banten sebagai tuan rumah, menurut Djajuli, sangat menguntungkan. Kabid Prestasi memaparkan, nanti akan ada keterlibatan putra daerah di dalam pelaksanaan Asian Games tersebut, yang diantaranya mengisi kepanitiaan daerah. Selain itu, ekonomi akan meningkat karena secara langsung, Banten akan dibanjiri ribuan pengunjung dari berbagai negara. Advertorial

KEYWORD :

Asian Games 2018 Asian Games Banten




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :