Selasa, 30/04/2024 05:20 WIB

THAILAND

Vajiralongkorn Segera Dinobatkan jadi Raja Rama X

Upacara dilakukan pada hari Kamis (1/12) yang akan dilanjutkan pada hari kedua Jumat esoknya, yang akan dipimpin langsung oleh Maha Vajiralongkorn sebagai pemimpin upacara.

Pangeran Vajiralongkorn

Bangkok - Putera Mahkota Kerajaan Thailand, Maha Vajiralongkorn, akan memimpin upacara keagamaan menjelang hari ke-50 pemakaman ayahnya, Raja Bhumibol Adulyadej, pada hari Kamis (1/12). Undangan resmi telah disampaikan parlemen kepada putera mahkota berusia 64 tahun itu.

Pada hari Selasa (28/11), Vajiralongkorn telah resmi mendapat undangan parlemen untuk menduduki tahta kerajaan Thailand. Pewaris tahta sejak tahun 1972 itu ditetapkan sebagai raja kesepuluh dinasti Chakri, 234 tahun sejak dimulai dari Raja Rama I. Vajiralongkorn, akan dinobatkan sebagai Raja Rama X yang akan disiarkan langsung televisi nasional dari Grand Palace Hotel di Bangkok.

Pangeran yang meminta waktu lama untuk tampil ke publik sebagai waktu berkabung sejak kematian ayahnya itu, menurut laporan Channel News Asia, telah tiba dari Jerman utuk upacara tersebut. Ia ditemui oleh Perdana Menteri Prayut Chan-ocha sebelum mengadakan pertemuan dengan para bupati dan tokoh-tokoh kunci pemerintahan Thailand.

Upacara dilakukan pada hari Kamis (1/12) yang akan dilanjutkan pada hari kedua Jumat esoknya, yang akan dipimpin langsung oleh Maha Vajiralongkorn sebagai pemimpin upacara pada hari kedua. Grand Palace Akan ditutup untuk umum, baik untuk pelayat maupun untuk wisatawan pada hari kedua.

Laporan daei beberapa media mengatakan, bahwa berita mengenai suksesi kerajaan dan kritikan-kritikan yang ditujukan kepada putra mahkota akan diredam. Hukum kerajaan menyebut bahwa menghina kerajaan, mengritik keluarga kerajaan, akan dikenakan hukuman secara kriminal.[]

KEYWORD :

maha vajiralongkorn kerajaan thailand raja rama x




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :