Senin, 29/04/2024 17:32 WIB

Bermimpi Bela AC Milan, Sneidjer: Inter Hancurkan Karir Saya

Snedijer mengklaim bahwa dirinya tidak senang ketika harus meninggalkan raksasa Serie A tersebut pada musim 2013 silam.

Wesley Sneidjer (foto: Fanyit)

Mantan bintang Inter Milan Wesley Sneidjer memberikan pernyataan mengejutkan dalam sebuah wawancara yang dirilis oleh La Gazzetta Sportiva. Snedijer mengklaim bahwa dirinya tidak senang ketika harus meninggalkan raksasa Serie A tersebut pada musim 2013 silam. Sebaliknya, pemain kewarganegaraan Belanda tersebut bermimpi untuk bermain dengan tim rival sekota Inter, AC Milan.

“Saya telah memberikan segalanya di Inter, namun tidak berakhir baik. Saya selalu bermimpi bisa bermain untuk AC Milan. Dan jika saya harus kembali ke Italia, saya ingin bermain untuk AC Milan,” terang Sneidjer.

Meskipun menyatakan keinginannya membela AC Milan, Sneidjer sadar bahwa dirinya tidak mungkin kembali ke negeri spagetti tersebut. Sneidjer mengungkapkan bahwa keluarganya lebih memilih tinggal di Istanbul, Turki dari pada kembali ke Italia.

Sneidjer kembali mengkritisi sistem yang digunakan Inter Milan pasca pemecatan rekan senegaranya, Frank de Boer sebagai pelatih. Pasca keluarnya Moratti sebagai Presiden Inter, Sneidjer memandang Nerazzuri tidak mampu lagi bersaing di pentas Serie A.

“Sebuah klub membutuhkan seorang pemimpin, dan pemain membutuhkan sosok acuan untuk bermain. Saya yakin pemain di Inter saat ini bahkan tidak tahu dengan pemilik baru yang berasal dari Cina,” tukas pemain yang kini membela klub Turki, Galatasaray tersebut sebagaimana dikutip dari Calcio Merato.

KEYWORD :

Wesley Sneidjer Inter Milan Serie A




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :