Minggu, 28/04/2024 23:14 WIB

Inilah Kantong Suara Penentu Pemenang Pilkada DKI

DKI Jakarta memiliki perekonomian yang lebih maju dibanding provinsi lain, maka kelas menengahnya pun lebih banyak dan berpengaruh.

Ilustrasi

Jakarta - Pilkada DKI Jakarta diikuti oleh tiga kandidat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur. Ketiga pasangan itu harus mampu merebut katong suara kelas menengah, jika ingin melaju sebagai pemenang.

Peneliti Centre For Indonesian Political and Social Studies, Mohammad Hailuki mengatakan, DKI Jakarta memiliki perekonomian yang lebih maju dibanding provinsi lain, maka kelas menengahnya pun lebih banyak dan berpengaruh.

"Kelas menengah ini terdiri dari pegawai swasta profesional, PNS, enteprener, self employer. Ketiga kandidat harus mampu yakinkan kelas menengah ini," kata Hailuki, kepada Jurnas.com, Jakarta, Selasa (27/9).

Kelas menengah warga DKI, kata Hailuki, sebagai pemilih kritis dan rasional tampaknya tidak akan buru-buru untuk menentukan pilihan.

"Mereka akan melihat dulu apa program yang ditawarkan Anies-Sandi dan Agus-Sylvi sebagai penantang petahana (Ahok-Djarot)," katanya.

Sementara dari kalangan PNS, lanjut Hailuki, pasangan Agus-Sylvi akan lebih dominan unggul. Hal itu mengingat, figur Sylvi yang memiliki sepak terjang cukup baik di birokrat DKI. "Karena ada figur Sylvi sebagai representasi birokrat," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Hailuki menilai semua pasangan memiliki kekuatan berimbang karena saling melengkapi. Namun, pasangan Agus-Sylvi lebih dapat menarik perhatian publik.

"Ahok-Djarot kombinasi serasi begitu juga Anies-Sandi. Tapi dari sisi figuritas yang paling mengejutkan memang Agus-Slyvi. Karena keduanya jauh dari prediksi banyak kalangan," jelas Hailuki.

Diketahui, Pilkada DKI Jakarta diikuti oleh tiga pasangan kandidat. Pasangan itu adalah Ahok-Djarot yang di usung oleh PDIP, Nasdem, Golkar dan Hanura dengan berjumlah 52 kursi di DPRD.

Pasangan kedua, Agus Harimurti-Sylviana Murni yang diusung oleh Partai Demokrat, PPP, PAN, dan PKB yang mempunyai jumlah 28 kursi di DPRD. Pasangan ketiga Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang di usung oleh partai Gerindra dan PKS memiliki jumlah 26 kursi di DPRD.

KEYWORD :

Pilkada DKI Jakarta Pilgub DKI Jakarta Ahok-Djarot Agus-Sylvi Anies-Sandi




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :