Senin, 29/04/2024 18:17 WIB

Info Ketenagakerjan

112 Siswa Ikuti UJK di BLK NTB untuk Siap Masuk Pasar Kerja

BLK NTB menggelar Uji Kompetensi Kerja (UJK) tahap kedua pada 23-24 Maret 2019 lalu di Balai Latihan Kerja (BLK) NTB, kota Mataram

Siswa BLK NTB (foto; Humas Kemnaker)

Mataram, Jurnas.com - BLK NTB menggelar Uji Kompetensi Kerja (UJK) tahap kedua pada 23-24 Maret 2019 lalu di Balai Latihan Kerja (BLK) NTB, kota Mataram. UJK diikuti oleh 112 siswa Pelatihan Berbasis Kompetensi dengan rincian; 32 siswa PBK kejuruan Perhotelan dan masing-masing 16 siswa untuk kejuruan Las, Otomotif, Otomasi listrik industri dan refrigeration.

Menurut Kepala BLK NTB Hj. Sri Wilujeng, UJK kali ini merupakan UJK tahap kedua setelah pelaksanaan UJK tahap pertama sepekan lalu. Jadi total siswa yg telah melaksanakan UJK di BLK NTB sebanyak 193 siswa dari total target uji sebanyak 1.408 orang sepanjang tahun 2019.

"Seluruh UJK yang dilaksanakan berasal dari sumber pendanaan APBN Kementerian Ketenagakerjaan RI melalui UPTP BLK Lombok Timur,“ujar Hj. Sri Wilujeng, Jum`at (29/03).

Sri Wilujeng menambahkan sertifikasi profesi merupakan upaya untuk memberikan pengakuan atas kompetensi yang dikuasai seseorang sesuai dengan Standard Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) atas pelaksanaan pelatihan berbasis kompetensi yang merupakan satu paket yg tidak terpisahkan antara pelatihan dan uji kompetensi.

“Sehingga komitmen BLK NTB untuk menyiapkan lulusan dengan memiliki standar kompetensi nasional mampu bersaing di pasar tenaga kerja, baik bekerja pada perusahaan/industri maupun bekerja pada perusahaan sendiri (entrepreneur) tercapai, “ ujar Kepala UPTD BLK NTB provinsi NTB tersebut.

KEYWORD :

Kinerja Menteri Tenaga Kerja




JURNAS VIDEO :

PILIHAN REDAKSI :